Bola.net - - Raksasa Prancis, Paris Saint Germain dikabarkan ingin menambah amunisi lini pertahanan mereka di musim panas nanti. Les Parisien kabarnya akan mencoba merayu bek Juventus, Alex Sandro di musim panas nanti.
PSG sendiri baru-baru ini menjadi sorotan publik sepakbola dunia. Hal ini tidak terlepas dari kegagalan mereka di ajang Liga Champions, di mana mereka dikalahkan oleh Real Madrid dengan agregat 5-2.
Kekalahan tersebut dikabarkan membuat jajaran pelatih PSG melakukan evaluasi besar-besaran pada skuat mereka. Salah satu hasil evaluasi itu mengungkapkan bahwa mereka butuh tambahan tenaga di lini pertahanan mereka, terutama di sektor bek kanan.
Alex Sandro
Menurut L'Equipe manajemen PSG langsung bergerak cepat setelah mendapat laporan dari tim pelatih. Mereka mulai melakukan pendekatan terhadap sejumlah nama-nama potensial untuk didatangkan ke Paris pada musim panas nanti.
Laporan tersebut menyebutkan bahwa salah satu nama yang masuk daftar prioritas PSG adalah fullback Juventus, Alex Sandro. Bek berusia 26 tahun itu kabarnya memiliki profil yang sesuai dengan kebutuhan PSG saat ini sehingga mereka akan mencoba mendatangkannya di musim panas nanti.
Laporan tersebut menyebutkan PSG tidak akan berhemat dalam membeli Sandro. Mereka kabarnya siap menebus sang pemain dengan mahar transfer sebesar 70 juta pounds.
Namun PSG bukan satu-satunya peminat Sandro. Tercatat, klub kaya asal Inggris, Manchester United juga meminati mantan pemain Porto tersebut.
Baca Juga:
- Disalip Juventus, Penyerang Napoli Ini Tetap Tenang
- Ditanya Soal Juventus, Pelatih Napoli Marah-marah
- Allegri Tak Ingin Bertemu Barcelona Dan Madrid Di Liga Champions
- Dybala Ungkap Fakta Menarik Soal Bagi Jatah Penalti dengan Higuain
- Allegri Harap Higuain dan Dybala Tak Gagal Penalti Lagi
- Dybala: Sekarang Semua Tergantung pada Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cari Bek Baru, PSG Goda Bek Juventus Ini?
Liga Italia 12 Maret 2018, 11:45
-
Mbappe: Kami Ingin Lawan Madrid Sebaik Mungkin
Liga Champions 12 Maret 2018, 10:23
-
Rakitic Yang Belum Bisa Move On Dari Neymar
Liga Inggris 11 Maret 2018, 11:30
-
Dani Alves Lobi Dybala Datang ke PSG
Liga Italia 10 Maret 2018, 21:10
-
Bukan Madrid dan Barcelona, Neymar Diam-Diam Nego Dengan Klub Ini
Liga Inggris 10 Maret 2018, 16:30
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR