
Bola.net - Ada sebuah kabar buruk datang bagi Juventus. Bek andalan mereka, Gleison Bremer dipastikan tidak bisa memperkuat Si Nyonya Tua hingga akhir musim nanti.
Seperti yang sudah diketahui, Bremer adalah salah satu pemain kunci Juventus. Bek asal Brasil itu menjadi dinding yang kokoh bagi pertahanan Bianconeri usai ia didatangkan dari Torino.
Dini hari tadi, Bremer kembali dimainkan Thiago Motta saat menghadapi RB Leipzig. Namun baru enam menit laga berjalan, sang bek harus ditarik keluar dan digantikan Federico Gatti karena mengalami cedera.
Ternyata, cedera yang dialami Bremer ini sangat serius. Ia dikonfirmasi mengalami cedera lutut yang parah.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Cedera ACL

Melalui laman resmi mereka, Juventus membeberkan hasil pemeriksaan mereka terhadap cedera Bremer.
Mereka memastikan bek asal Brasil itu mengalami cedera lutut yang parah dan harus naik meja operasi.
"Pagi ini, Gleison Bremer menjalani pemeriksaan medis di J Medical, dan diketahui ia mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL). Bremer akan menjalani operasi dalam beberapa hari ke depan," tulis pernyataan resmi Juventus.
Musim Berakhir

Dalam pernyataan resmi mereka, Juventus tidak menyampaikan berapa lama perkiraan Bremer akan absen dari tim mereka. Namun cedera ini masuk kategori berat.
Dibutuhkan berbulan-bulan waktu untuk penyembuhan cedera ini. Sehingga kemungkinan besar Bremer tidak bisa bermain lagi di sisa musim ini.
Ia baru akan comeback di musim 2024/2025 mendatang. Sehingga Juventus kini kekurangan bek di tim mereka.
Bakal Belanja Bek Baru?

Situasi ini menimbulkan spekulasi bahwa Juventus akan mendatangkan bek tengah baru di musim dingin nanti.
Sudah ada beberapa bek tengah yang dilaporkan mulai dipepet Juventus untuk menjadi bagian dari tim mereka.
Klasemen Serie A
(Juventus FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Leipzig vs Juventus, Motta Sindir VAR
Liga Champions 3 Oktober 2024, 19:43
-
Juventus Menang Susah Payah, Apresiasi untuk Kerja Keras Pemain!
Liga Champions 3 Oktober 2024, 15:00
-
RB Leipzig vs Juventus: 10 Pemain, 3 Poin, Si Nyonya Tua Tertawa
Galeri 3 Oktober 2024, 11:14
-
Juventus yang Belum Terkalahkan!
Liga Italia 3 Oktober 2024, 10:59
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43



















KOMENTAR