
Bola.net - Pelatih Juventus, Antonio Conte mengaku penunjukan Daniele Orsato sebagai wasit, kala timnya dijamu Napoli malam nanti bukanlah sebuah masalah.
Nama Orsato memang tengah diperbincangkan, setelah diketahui sedikit bengis dalam memimpin pertandingan. Dalam delapan laga terakhir yang dipimpinnya saja, ia tercatat telah mengeluarkan lima kartu merah.
Akan tetapi Conte menilai, siapapun wasit yang memimpin laga Giornata 27 timnya tidak akan menjadi masalah. Pasalnya, setiap tim tetap harus menanam kepercayaan kepada wasit, kendati tak jarang berbuat kesalahan fatal.
"Tidak baik jika membicarakan tentang wasit. Cukup disayangkan bila publik selalu mencari sesuatu untuk memunculkan kontroversi," ujar pelatih yang juga eks kapten Bianconeri.
"Kami percaya kepada wasit, kami tahu mereka bisa berbuat kesalahan dan anda bisa marah karenanya, seperti yang kami alami sebelumnya. Saya akui hal itu, namun tidak baik jika mulai menyindir sesuatu."
Pada laga di San Paolo malam nanti, kedua tim dipastikan bakal tampil habis-habisan, untuk mempertahankan gengsi dan poin, menyusul posisi keduanya sebagai tim teratas di klasemen sementara Serie A musim ini. (sw/atg)
Nama Orsato memang tengah diperbincangkan, setelah diketahui sedikit bengis dalam memimpin pertandingan. Dalam delapan laga terakhir yang dipimpinnya saja, ia tercatat telah mengeluarkan lima kartu merah.
Akan tetapi Conte menilai, siapapun wasit yang memimpin laga Giornata 27 timnya tidak akan menjadi masalah. Pasalnya, setiap tim tetap harus menanam kepercayaan kepada wasit, kendati tak jarang berbuat kesalahan fatal.
"Tidak baik jika membicarakan tentang wasit. Cukup disayangkan bila publik selalu mencari sesuatu untuk memunculkan kontroversi," ujar pelatih yang juga eks kapten Bianconeri.
"Kami percaya kepada wasit, kami tahu mereka bisa berbuat kesalahan dan anda bisa marah karenanya, seperti yang kami alami sebelumnya. Saya akui hal itu, namun tidak baik jika mulai menyindir sesuatu."
Pada laga di San Paolo malam nanti, kedua tim dipastikan bakal tampil habis-habisan, untuk mempertahankan gengsi dan poin, menyusul posisi keduanya sebagai tim teratas di klasemen sementara Serie A musim ini. (sw/atg)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mazzarri: Juventus Bukan Hanya Pirlo
Liga Italia 1 Maret 2013, 23:49
-
Perkiraan Starting XI Juventus Kontra Napoli
Liga Italia 1 Maret 2013, 22:26
-
Liga Italia 1 Maret 2013, 20:54

-
Chiellini Waspadai Kolektivitas Serta Kualitas Napoli
Liga Italia 1 Maret 2013, 17:30
-
Conte Tertantang Menangi Semua Kompetisi Juve
Liga Italia 1 Maret 2013, 16:10
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR