
Bola.net - Penyerang Napoli, Victor Osimhen banyak dikaitkan akan pindah ke Premier League akhir musim nanti. Namun pemain asal Nigeria tersebut merasa Liga Italia masih sangat menyenangkan baginya saat ini.
Osimhen tampil tajam bersama Napoli musim ini di Liga Italia. Pemain berusia 24 tahun tersebut mampu mencetak 19 gol dari 21 laga bersama Napoli di Liga Italia sejauh ini.
Ketajaman Osimhen membuat tim-tim Inggris seperti Manchester United dan Chelsea tertarik memboyong nya. Namun Osimhen menjelaskan bahwa dirinya masih nyaman bermain di Liga Italia saat ini.
“Bermain di Serie A sangat menyenangkan bagi saya. Saya tahu bahwa orang menganggap Premier League sebagai liga terbaik di dunia, tetapi untuk saat ini saya tidak memikirkannya, saya tidak tahu apa yang akan terjadi (ke depan),” ujar Osimhen dikutip dari Football Italia.
Senang Bersama Napoli

Saat ini Osimhen mengaku masih senang bermain bersama Napoli. Osimhen juga berniat untuk memenangkan sebanyak mungkin gelar bagi Napoli yang berhasil meningkatkan permainannya.
Namun Osimhen juga tidak menutup kemungkinan bahwa dirinya suatu saat akan pindah ke Premier League. Saat ini Osimhen hanya fokus pada performanya dan ingin mengantarkan trofi bagi Napoli.
“Saya bekerja keras dan saya senang bermain di Naples. Saya melakukan yang terbaik untuk mencapai tujuan saya dan mungkin untuk bermain di Liga Premier suatu hari nanti, tetapi untuk saat ini, saya menikmati momen ini,” terang Osimhen.
Italia Tak Kalah Bagus

Sebagian besar orang berpikir bahwa Premier League jelas lebih baik dibandingkan Italia. Namun bagi Osimhen, Liga Italia memiliki beberapa sudut yang bisa jadi lebih baik dari Premier League.
Osimhen mengaku filosofi permainan bertahan membuat Liga Italia menjadi lebih berbeda dari Liga lainnya. Osimhen juga menambahkan atmosfer yang diberikan oleh fans Liga Italia merupakan salah satu yang terbaik di dunia.
“Bagi saya, Serie A tetap merupakan tantangan besar, dengan karakteristik berbeda dari liga lain dan dengan fans yang selalu membuat anda merasakan dukungan mereka. Dalam hal itu, bagi saya, ini adalah liga terbaik,” tegas Osimhen.
Klasemen Liga Italia
Sumber: Football Italia dan Whoscored
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Pemain Chelsea dengan Nilai Pasar Paling Tinggi
Liga Inggris 8 Maret 2023, 17:07
-
Akhirnya Marc Cucurella Dapat Pujian yang Pantas
Liga Champions 8 Maret 2023, 13:12
-
Chelsea Comeback di Babak Gugur Liga Champions Itu Sudah Biasa
Liga Champions 8 Maret 2023, 12:32
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR