Bola.net - - Kekalahan telak yang dialami Juventus melawan Real Madrid di perempat final Liga Champions membuat manajemen klub melakukan evaluasi. Juve merasa materi pemain mereka tidak cukup kompetitif di Eropa.
Juve kalah 3-0 saat menjamu Madrid di leg pertama perempat final Liga Champions tengah pekan ini.
Dikutip dari Diario Sport, pasca laga di Allianz Stadium tersebut, Juve langsung membuat rencana besar untuk musim depan. Beberapa pemain jadi incaran demi punya skuat yang lebih kompetitif dan bersaing di Eropa.
Nama pertama yang jadi incaran yakni Antoine Griezmann. Penyerang Atletico Madrid tersebut dinilai jadi kebutuhan Juve di lini depan.
Pasalnya, keberadaan Paulo Dybala, Mario Mandzukic dan Gonzalo Higuain rupanya masih belum membuat Juve garang di Liga Champions. Meskipun, dengan materi yang ada ini Juve mampu menguasai persaingan di Serie A.
Griezmann disinyalir akan pindah dari Atletico pada musim depan. Pemain berusia 26 tahun, memiliki klausul transfer senilai 100 juta euro, nilai tersebut turun drastis dibanding tahun lalu dimana setiap klub yang ingin mendapat servis Griezmann harus membayar 200 juta euro.
Selain Griezmann, Juve juga memasukkan nama Jose Maria Gimenez, pemain Atletico lain, dalam bidikan untuk memperkuat lini belakang. Gimenez dan Griezmann akan didatangkan dengan sistem transfer satu paket oleh Juve.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gara-gara Madrid, Juve Kini Membidik Jasa Griezmann
Liga Italia 5 April 2018, 19:36
-
Allegri Hanya Pilihan Kedua di Chelsea
Liga Inggris 5 April 2018, 16:13
-
Deschamps: Kembali Ke Juventus? Mungkin Saja
Liga Italia 5 April 2018, 15:38
-
Lagi-lagi Jadi Korban Ronaldo, Ini Kata Buffon
Liga Champions 5 April 2018, 13:33
-
Hasil Lengkap Leg Pertama Perempat Final Liga Champions 2018
Liga Champions 5 April 2018, 12:44
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persis Solo 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:49
-
Prediksi BRI Super League: Persib vs Persija Jakarta 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:44
-
Hasil Persebaya vs Malut: Gali Freitas Borong Gol, Bajul Ijo Menang Tipis
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:39
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR