Bola.net - - Rekrutmen baru AS Roma, Maxime Gonalons senang dengan komposisi skuat yang dimiliki oleh klub barunya. Dari beberapa pemain yang dimiliki oleh Roma, Gonalons secara spesifik kagum dengan kualitas Daniele De Rossi.
Gonalons bergabung dengan Roma setelah dibeli lewat jendela transfer musim panas ini. Sebelumnya, pemain yang berposisi sebagai gelandang ini membela klub Prancis, Lyon. Roma membeli Gonalons dengan harga 5 juta euro dari Lyon.
“De Rossi adalah pemain yang hebat, saya telah mengaguminya sejak lama dan akan menjadi hal yang menyenangkan bagi saya untuk meniru karirnya di klub yang sama seumur hidup,” kata Gonalons kepada Il Messaggero.
De Rossi memang termasuk pemain yang langka di era modern ini. De Rossi, sepanjang karir sepakbolanya, baik di level junior maupun profesional, hanya pernah membela AS Roma. Baru-baru ini, De Rossi bahkan sudah memperpanjang kontraknya di Roma.
“Sayangnya saya tidak bisa menjadi seperti De Rossi,” sesal Gonalons.
Gonalons pun kini sudah tidak sabar untuk segera memulai musim baru bersama Roma. Ia cukup yakin bisa beradaptasi dengan baik bersama Eusebio Di Francesco, pelatih baru Roma.
Selama ini, Di Francesco dikenal dengan pelatih yang fanatik dengan formasi andalan 4-3-3. Dalam formasi ini, Gonalons bisa menjadi salah satu pemain yang akan mengisi tiga pos di lini tengah. Gonalons yakin bisa cocok dengan formasi baru ini.
“Tidak diragukan lagi, peran ideal saya adalah di depan pemain bertahan. Saya sekarang menjadi bagian dari lini tengah klub terbaik di Italia. Saya tahu Roma ketika melawan mereka bersama Lyon dan mereka memberikan kami masalah besar.”
“Saya begitu yakin dengan kekuatan Roma. Kami akan memiliki musim yang hebat dan saya bergabung untuk bisa mendapatkan beberapa gelar juara,” tekad Gonalons.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Resmi Dapatkan Antonio Rudiger
Liga Inggris 9 Juli 2017, 22:23
-
Karsdorp Gabung Roma Karena Dihasut Strootman
Liga Italia 9 Juli 2017, 22:04
-
Gelandang Baru Roma Kagumi De Rossi
Liga Italia 9 Juli 2017, 17:45
-
Rudiger Sudah Tiba di London Untuk Tes Medis
Liga Inggris 9 Juli 2017, 17:02
-
Monchi: Roma Akan Tunggu Totti
Liga Italia 9 Juli 2017, 00:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR