Bola.net - AC Milan bakal sibuk pada bursa transfer musim panas Juli 2021 nanti. Milan menimbang opsi beberapa pemain dengan status free transfer, salah satunya Julian Draxler.
Milan tengah membangun tim dan punya proyek jangka panjang. Dua musim terakhir, di bawah kendali Paolo Maldini dan Ricky Massara, Milan mendatangkan banyak pemain muda dengan prospek yang cerah.
Milan bergerak aktif di bursa transfer walau dengan dana yang terbatas. Pada musim 2020/2021 ini, Milan mampu mendatangkan sejumlah pemain penting dengan status pinjaman atau pemain muda dengan harga murah.
AC Milan Incar Julian Draxler
Milan bakal menerapkan strategi yang sama di bursa transfer musim 2021/2022. Rossoneri bakal berupaya untuk memperbaiki kualitas tim, tanpa mengeluarkan banyak uang. Salah satunya dengan membidik pemain free transfer.
Dikutip dari MilanNews, sejumlah pemain mulai didekati Maldini. Salah satunya adalah gelandang milik PSG, Julian Draxler, yang kontraknya akan habis pada Juni 2021 nanti.
PSG kemungkinan besar tidak akan memperpanjang kontrak Julian Draxler. Sebab, dia tidak masuk dalam rencana sang pelatih Mauricio Pochettino. PSG akan melepas pemain asal Jerman itu akhir musim nanti.
Milan memperhatikan dengan serius situasi yang terjadi pada Julian Draxler. Mereka yakin pemain 27 tahun bakal menjadi figur penting di Milan. Dia bisa bersaing dengan Hakan Cahlanoglu untuk peran sebagai playmaker.
Kendala Gaji
Julian Draxler bakal sangat cocok dengan skema bermain Stefano Pioli di Milan. Selain bisa bermain sebagai playmaker, Julian Draxler juga bisa bermain pada hampir semua posisi di lini serang pada formasi 4-2-3-1.
Hanya saja, Milan dukungan finansial yang besar untuk bisa mengontrak Julian Draxler. Sebab, walau bisa didapat dengan gratis, Milan harus membayar mahal untuk gaji pemain yang pernah membela Schalke tersebut.
Saat ini, Julian Draxler mendapat gaji 7 juta euro per musim dari PSG. Jika memberikan nilai yang sama dari yang diterima Julian Draxler di PSG, Milan mungkin akan membuat pemain lain iri karena nilai tersebut sangat tinggi di Milan.
Sumber: MilanNews
Baca Ini Juga:
- Saran untuk Juventus: Rekrut Sergio Aguero!
- Romelu Lukaku Ternyata Hanya 'Ban Serep' Chelsea di Musim Panas 2021
- Dua Calon Pengganti Zinedine Zidane di Real Madrid, Mana yang Cocok?
- Manchester United Kepincut Wonderkid asal Amerika Serikat Ini?
- Manchester United Minimal Buat Satu Transfer Besar di Musim Panas 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gratis! AC Milan Dekati Gelandang Asal Jerman Julian Draxler
Liga Italia 1 April 2021, 08:19
-
Siap Lepas Kylian Mbappe ke Real Madrid, PSG Minta Vinicius
Liga Spanyol 31 Maret 2021, 15:51
-
Dortmund Ternyata Pernah Sempat Ikut Berjuang Rebut Hati Mbappe
Bundesliga 29 Maret 2021, 18:58
-
Sabda Romano: Liverpool Tidak Dekati Kylian Mbappe
Liga Inggris 29 Maret 2021, 16:40
-
Kylian Mbappe Putuskan Masa Depannya Setelah Gelaran Euro, Jadi ke Mana?
Liga Eropa Lain 29 Maret 2021, 14:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR