AS Roma berhasil meraih tiga poin di giornata 8 Serie A setelah mengalahkan tamunya dengan skor meyakinkan 3-1 di Olimpico, Sabtu (17/10) malam.
Gol kemenangan Giallorossi masing-masing dicetak oleh Miralem Pjanic, Daniel De Rossi dan Mohamed Salah. Sedangkan Empoli sempat memperkecil kedudukan lewat Marchel Buchel.
Roma langsung menggebrak begitu pertandingan babak pertama dimulai. Mereka tak ingin kehilangan kesempatan meraih poin penuh di kandang sendiri.
Peluang pertama Roma baru hadir di menit ke-9. Namun sayang usaha belum berbuah gol sehingga hanya menghasilkan sepakpojok.
Setelah itu Gervinho, Mohamed Salah dan Alessandro Florenzi bergantian mendapatkan peluang matang. Tetapi Roma belum berhasil memecah kebuntuan lantaran semua gagal mengkonversinya menjadi gol.
Mendapat tekanan hebat, Empoli tak bisa mengembangkan permainan dan memilih memperkuat barisan pertahanan. Lini belakang mereka cukup bagus dalam membendung serangan tuan rumah hingga babak pertama usai skor 0-0 tak berubah.
Roma baru berhasil mencetak gol di babak kedua. Tendangan bebas Miralem Pjanic di menit ke-56 meluncur deras ke gawang Empoli.
Pasukan Rudi Garcia rupanya tak membutuhkan waktu lama untuk menggandakan kedudukan. Tiga menit berselang dari gol pertama, tandukan Daniel De Rossi merobek gawang Empoli memanfaatkan sepak pojok Pjanic.
Pada menit ke-69, tuan rumah kembali menjauh. Kali ini Mohamed Salah yang mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan umpan silang Gervinho.
Kebobolan tiga gol rupanya Empoli masih belum menyerah. Mereka berhasil mencetak gol di menit ke-79 setelah sepakan kaki kiri Marchel Buchel dari luar kotak penalti tak mampu ditepis Wojciech Szczesny.
Gol Buchel tersebut membangkitkan semangat tim tamu untuk mengejar ketinggalan. Namun hingga berakhirnya pertandingan tak ada lagi gol yang tercipta dan skor 3-1 untuk keunggulan Roma tetap bertahan.
Tambahan tiga poin ini memantapkan Roma di posisi runner up dengan 17 poin dari delapan laga. Sementara Empoli terbenam di peringkat 16 setelah mengoleksi tujuh poin.
Susunan Pemain:
AS Roma: Szczesny; Torosidis, Manolas, Castan, Digne; Florenzi (Vainqueur 80'), De Rossi, Pjanic (Ucan 68'), Falque (Nainggolan 55'); Gervinho, Salah.
: Skorupski; Zambelli, Tonelli, Barba, Mario Rui; Paredes (Maiello 68'), Dioussé, Buchel; Krunic (Livaja 61'); Maccarone (Piu 79'), Pucciarelli.
(bola/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Torino vs AC Milan: Skor 1-1
Liga Italia 18 Oktober 2015, 04:13
-
Hasil Pertandingan Barcelona vs Rayo Vallecano: 5-2
Liga Spanyol 18 Oktober 2015, 03:27
-
Hasil Pertandingan Watford vs Arsenal: Skor 0-3
Liga Inggris 18 Oktober 2015, 01:28
-
Hasil Pertandingan AS Roma vs Empoli: 3-1
Liga Italia 18 Oktober 2015, 00:49
-
Hasil Pertandingan Everton vs Manchester United: 0-3
Liga Inggris 17 Oktober 2015, 22:53
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR