
Bola.net - Juventus menundukkan perlawanan Sampdoria dengan skor 2-1 pada duel pekan ke-20 Serie A 2020/21, Luigi Ferraris, Minggu (31/1/2021) dini hari WIB.
Gol pembuka Juve datang dari kaki Federico Chiesa di menit ke-20. Setelahnya Juve menguasai bola, tapi tidak benar-benar mengancam sampai Aaron Ramsey mencetak gol penentu di menit ke-90+1.
Hasil ini membawa Juve ke peringkat ke-3 klasemen sementara dengan 39 poin dari 19 pertandingan, mendekati Inter Milan yang ada di peringkat kedua, dan memangkas jarak dari AC Milan di puncak.
Baca ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Babak pertama
Pertandingan dimulai dengan dominasi Juventus yang tampil percaya diri. Sampdoria terlihat kalah kelas dan dipaksa bertahan di wilayah sendiri.
Meski dominan, Juve tampak kesulitan menciptakan peluang matang. Serangan-serangan Juve masih lebih sering terhenti di wilayah sepertiga akhir.
Menit ke-20, Juve akhirnya menggebrak dengan peluang matang pertama mereka. Ronaldo melebarkan bola ke Morata di sisi kanan, yang kemudian mengirim umpan silang untuk disambut Chiesa. Gol! Sampdoria 0-1 Juve.
Unggul membuat Juve meningkatkan tempo serangan. Ronaldo beberapa kali mendapatkan peluang berbahaya, hanya lebih sering dari luar kotak penalti.
Sampdoria benar-benar tidak bisa melawan. Babak pertama praktis jadi milik Juve. Untungnya pertahanan tuan rumah cukup tangguh.
Babak pertama pun ditutup dengan aksi Yoshida yang bisa menghentikan peluang matang Ronaldo. Skor 0-1 mengantar para pemain ke ruang ganti.
Babak kedua
Pertandingan dilanjutkan kembali dengan pola yang sama. Juve lebih dominan, Sampdoria dipaksa bertahan. Meski begitu, tidak ada peluang matang tercipta pada 10 menit awal.
Morata mendapatkan peluang terbaiknya di menit ke-56. Satu lawan satu dengan kiper lawan, nahas ternyata Morata terjebak offside.
Sampdoria balas melawan tepat setelahnya. Sepakan Quagliarella dari sudut sempit masih bisa dihentikan Szczesny. Sampdoria membuat perubahan terlebih dahulu dengan tiga pergantian pemain.
Juve masih menguasai bola hingga menit ke-70, tapi hanya dua tembakan tepat sasaran yang mengancam gawang Sampdoria. Ini bukti serangan-serangan Juve kurang mengancam.
Tepat di ujung laga, Juve kembali mengubah papan skor. Sampdoria kelimpungan menghadapi serangan balik Juve, Cuadrado berhasil memancing Audero dan mengirim bola untuk disambut Ramsey. Gol! Sampdoria 0-2 Juventus.
Gol ini sekaligus menutup pertandingan. Wasit pun meniup peluit panjang. Skor 2-0 untuk kemenangan Juve.
Susunan pemain
Sampdoria: Audero; Bereszynski, Yoshida, Colley, Augello; Candreva (81' Jakub Jankto), Ekdal, Silva (63' Damsgaard), Thorsby; Keita Balde (68' Torregrossa), Quagliarella (68' Ramirez)
Juventus: Szczesny; Cuadrado, Bonucci, Chiellini, Danilo; Chiesa (84' Alex Sandro), Arthur (83' Aaron Ramsey), Bentancur (75' Rabiot), McKennie; Morata (78' Bernardeschi), Ronaldo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Mandul, Andrea Pirlo Tidak Masalah
Liga Italia 31 Januari 2021, 13:30
-
5 Pelajaran dari Laga Sampdoria vs Juventus: Cristiano Ronaldo Butuh Suplai Bola
Liga Italia 31 Januari 2021, 07:30
-
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: Duo Milan dan Juventus Kompak Menang
Liga Italia 31 Januari 2021, 07:24
-
Juventus Menangi Laga Alot, Suara Fans: Berkat Operan Ronaldo Tuh!
Liga Italia 31 Januari 2021, 04:00
-
Man of the Match Sampdoria vs Juventus: Federico Chiesa
Liga Italia 31 Januari 2021, 02:07
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR