
Bola.net - - Bomber legendaris asal Swedia Zlatan Ibrahimovic mengaku ia sebenarnya enggan pergi dari AC Milan namun ia mengaku dipaksa untuk hengkang ke PSG pada 2012 silam.
Ibrahimovic mulai memperkuat Milan sejak tahun 2010. Saat itu ia masih berada dalam status pinjaman dari Barcelona.
Setelah semusim, Ibrahimovic akhirnya hengkang secara permanen ke Milan. Sebelum itu Rossoneri mengontraknya selama empat tahun.
Akan tetapi pada musim panas 2012, Milan melepaskannya ke PSG. Ia dijual dengan bandrol sekitar 20 juta euro.
Tak ingin Pergi
Setelah pergi dari San Siro, Ibrahimovic kerap dikait-kaitkan kembali dengan Rossoneri. Namun belakangan ini kabar kembalinya pria 37 tahun itu ke Milan kerap muncul di sejumlah media Eropa.
Ibrahimovic mengakui bahwa Milan memang tertarik untuk memulangkangnya. Selain itu ia juga mengatakan bahwa sedari awal ia sebenarnya tak punya niat untuk hengkang dari San Siro.
"Ada minat memang, tapi saya akan oke-oke saja menghabiskan waktu satu tahun lagi di LA," kata Ibrahimovic kepada Vanity Fair.
“Bukan rahasia lagi bahwa Milan menyukai saya. Saya memiliki dua tahun yang indah di sana dan tidak ingin pergi, tetapi mereka "memaksa" saya pergi ke Paris," bebernya.
Kenangan Indah
Pria yang kini membela klub LA Galaxy itu kemudian mengungkapkan kenangan-kenangan indah saat ia masih bermain di Milan. Ia teringat saat bisa membantu klubnya, yang diperkuat banyak pemain hebat, meraih trofi juara sekaligus bisa mencetak banyak gol.
“Kami memenangkan banyak hal, saya menjadi pencetak gol terbanyak di klub hebat dengan atmosfir hebat, ditambah para pemain lama masih ada di sana," tuturnya.
“Mereka adalah kelompok pemain yang luar biasa, dan saya beruntung bisa bermain dan menang dengan mereka. Dan saya tahu apa artinya menang di Italia. Menang adalah segalanya," tegasnya.
Berita Video
Berita video gol-gol Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 sebelum menghadapi Filipina pada laga terakhir Grup B.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ibrahimovic Mengaku Dipaksa Menerima Pinangan PSG
Liga Italia 23 November 2018, 22:43
-
Jika Neymar Gagal, Real Madrid Akan Rekrut Kylian Mbappe
Liga Spanyol 23 November 2018, 18:00
-
Saingi Manchester City, PSG Juga Buru Frenkie De Jong
Liga Inggris 23 November 2018, 15:20
-
Rafinha Senang Jika Neymar Kembali ke Barcelona
Liga Spanyol 23 November 2018, 15:10
-
Xavi Tak Yakin Neymar Bisa Kembali ke Barca
Liga Spanyol 23 November 2018, 12:20
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR