Bola.net - - Optimisme sedang menyelimuti AC Milan jelang laga Supercoppa Italiana melawan sang juara bertahan Serie A, Juventus, yang digelar hari Kamis (17/1) mendatang. Kapten tim, Alessio Romagnoli, yakin bahwa timnya bisa keluar sebagai pemenang.
Di musim ini, performa Rossoneri terbilang lebih baik ketimbang sebelumnya saat masih diasuh Vincenzo Montella. Saat ini, mereka sedang bertengger di peringkat lima klasemen sementara dan hanya tertinggal satu poin dari penghuni posisi empat, Lazio.
Terakhir, Milan berhasil menuai kemenangan atas Sampdoria di ajang Coppa Italia pada akhir pekan kemarin dengan skor yang cukup meyakinkan, yakni 2-0. Kedua gol diborong oleh Patrick Cutrone pada masa perpanjangan waktu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Siap Kerahkan Seluruh Kemampuan
Hasil tersebut menjadi modal apik bagi skuat asuhan Gennaro Gattuso itu untuk bertolak menghadapi Juventus. Dengan dua kemenangan secara beruntun, kepercayaan diri tinggi pun kini telah merasuk ke tubuh Romagnoli.
"Kami sudah siap dan ingin mengerahkan seluruh kemampuan untuk menjuarai turnamen itu," ujar Romagnoli dalam konferensi pers jelang laga, seperti yang dikutip dari Football Italia belum lama ini.
"Kami sangat menghormati Juventus, yang tak perlu diragukan lagi adalah tim terkuat di Italia, tapi kami juga percaya dengan kemampuan diri kami dan tahu apapun bisa terjadi dalam laga gugur," lanjutnya.
Optimisme Tinggi Romagnoli
Ini adalah kali ketiga Juventus dan AC Milan bertemu di laga puncak sebuah kompetisi dalam kurun waktu dua musim terakhir. Satu laga berakhir dengan kemenangan Rossoneri melalui babak adu penalti, yang membuat Romagnoli semakin merasa percaya diri.
"Ini adalah sebuah tes besar. Kami menang dua tahun lalu di Doha, dan sadar bahwa kami sudah lebih kuat sekarang. Jadi kami bisa pergi ke sana dan berjuang," tambahnya.
"Saya pikir tim kami lebih kuat sekarang ketimbang waktu dulu di Doha. Kami harus mempertahankan konsentrasi dan mentalitas, tidak membiarkan diri terpeleset," tutupnya.
Juventus dan AC Milan juga sempat bertemu dalam ajang Serie A pada bulan November lalu. Kala itu, Bianconeri yang bertindak sebagai tim tamu keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0 berkat gol Mario Mandzukic dan Cristiano Ronaldo.
Saksikan Juga Video Ini
Di antara dua pemain terbaik di dunia saat ini, yakni Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, siapakah yang dipilih oleh bintang Chelsea, Eden Hazard? Cari tahu jawabannya melalui tautan video yang telah tersedia di bawah ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Silva: Ronaldo Satu-satunya yang Hilang dari Juventus
Liga Champions 16 Januari 2019, 19:26 -
Juventus vs AC Milan, Silva Dukung Gattuso
Liga Italia 16 Januari 2019, 18:57 -
Soal Ramsey, Allegri Enggan Banyak Komentar
Liga Italia 16 Januari 2019, 18:10 -
Allegri Sebut Peluang Juve Kalahkan Milan Kecil
Liga Italia 16 Januari 2019, 17:47 -
Milan Akan Jadi Ajang Latihan Juve untuk Hadapi Babak Eliminasi Coppa Italia
Liga Italia 16 Januari 2019, 17:15
LATEST UPDATE
-
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR