
Bola.net - Jose Mourinho menegaskan bahwa dia tidak menjanjikan sukses instan untuk AS Roma. Mourinho untuk membangun sebuah proyek, untuk memberi warisan yang penting dan berkesinambungan.
Roma telah melewati periode yang cukup lama tanpa gelar scudetto. Roma sempat jadi pesaing bagi Juventus, tetapi dalam beberapa musim terakhir Roma justru kesulitan bersaing untuk sekadar berada di empat besar.
Musim lalu, Roma meraih hasil tidak cukup bagus bersama Paulo Fonseca. Lalu, Roma menunjuk Mourinho sebagai pengganti. Pria asal Portugal itu mendapat kontrak dengan durasi tiga tahun dari Roma.
Proyek Roma
Jose Mourinho reputasi yang bagus di setiap klub yang dilatih. Kecuali di Tottenham, Mourinho selalu meraih gelar juara bersama klub yang dilatihnya. Tapi, bersama Roma, Mourinho tidak menjanjikan gelar secara instan.
"Ini bukan proyek [Dan] Friedkins, bukan proyek Tiago Pinto, bukan proyek Mourinho, ini proyek Roma," ucap Mourinho pada YouTube resmi Serie A.
"Saya tahu para penggemar, saya tahu kota ini, dan jika Anda berpikir bahwa proyeknya adalah 'Saya tiba besok dan saya menang lusa' itu bukan cara yang benar."
"Ini adalah proyek di mana pemilik ingin meninggalkan warisan, mereka ingin melakukan sesuatu yang sangat penting bagi klub dengan cara yang berkelanjutan. Kami ingin Roma sukses di masa depan," tegas Mourinho.
Pengalaman
Mourinho tidak akan mendapat dukungan finansial yang sangat kuat di Roma. Dia punya dana transfer yang terbatas. Bagi Mourinho, situasi ini membuatnya bakal mengandalkan pengalaman panjangnya sebagai pelatih.
"Saya jauh lebih baik sekarang, saya serius. Saya merasa saya telah meningkat sekarang karena ini adalah pekerjaan di mana pengalaman sangat berarti," kata Mourinho.
"Semuanya menjadi deja vu karena saya telah melalui begitu banyak pengalaman sejak meninggalkan Italia. Tentu saja datang ke suatu negara untuk pertama kalinya adalah satu hal, di mana Anda memulai dari nol dan harus banyak belajar. Ini bukan kasus saya. Saya tahu Italia, saya tahu budaya sepak bola, saya tahu sesuatu tentang Roma," kata Mourinho.
Pujian untuk Fans

Sejak hari pertamanya ditunjuk sebagai pelatih AS Roma, Mourinho selalu memberi pujian kepada fans Roma. Mourinho kagum pada antusiasme fans yang memberikan dukungan pada Roma walau sudah lama tak meraih scudetto.
"Sungguh luar biasa bahwa dalam 20 tahun terakhir tidak banyak momen untuk bersukacita dan merayakan bersama. Tapi semangat itu tidak pernah pudar."
"Sangat mudah untuk menjadi pendukung hebat tim yang terus juara, itu adalah hal lain untuk menjadi penggemar dalam situasi seperti ini, ini sangat berarti bagi saya. Saya harap tim ini menjadi cerminan siapa mereka sebenarnya," kata Mourinho.
Sumber: YouTube resmi Serie A
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Kabar Terkini Kontrak Baru Lautaro Martinez di Inter: Negosiasi Masih Berlanjut
- Ronaldo: Saya Fans Inter Milan, Semoga Juara!
- Makin Meriah! Kessie Kini Juga Diburu Chelsea, PSG Kirim Penawaran Baru
- Milan Siap Tumbalkan Kessie ke Liverpool, Ini Syaratnya
- Ronaldo Ungkap Kekagumannya pada Ibrahimovic: Perkasa Banget!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jose Mourinho Tak Janjikan Sukses Instan untuk AS Roma: Kami Ingin Tinggalkan Warisan!
Liga Italia 9 September 2021, 13:42
-
Jack Wilshere dan 7 Pemain Top yang Masih Nganggur, Ada yang Minat?
Liga Champions 6 September 2021, 17:47
-
Rekap Transfer AS Roma: Jose Mourinho Punya 6 Pemain Baru, Tendang 13 Pemain
Liga Italia 1 September 2021, 08:14
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


















KOMENTAR