Bola.net - - Raksasa Serie A, Juventus dikabarkan mulai menyiapkan rencana untuk memboyong bek kiri Jonas Hector dari klub Bundesliga, FC Koln pada musim panas mendatang.
Akhir musim nanti Juventus bisa jadi bakal kehilangan dua andalan mereka di sektor bek kiri. Kwadwo Asamoah kemungkinan bakal hengkang karena kontraknya habis dan tak diperpanjang.
Sementara bek kiri utama Alex Sandro juga bisa pergi jika ada klub top Eropa yang bersedia membayar mahal untuk mendapatkan bek internasional Brasil tersebut. Sandro sejak lama dikaitkan dengan klub-klub seperti PSG, Chelsea hingga Manchester United.
Karena itu seperti dilansir Transfermarketweb, kubu Bianconeri kini mulai bergerak untuk mendapat bek kiri anyar. Satu nama yang masuk dalam radar mereka adalah Hector.
Hector sendiri sebelumnya lama dikaitkan dengan beberapa klub, seperti Borussia Dortmund dan Liverpool. Namun pemain 27 tahun itu memutuskan tetap setia di Koln.
Kubu Koln sendiri diklaim bakal merelakan Hector pergi jika ada klub yang berani membayar senilai 30 juta euro untuk mendapatkan bek internasional Jerman tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Higuain dan Mandzukic Bikin Allegri Jadi Galau
Liga Italia 13 Maret 2018, 23:34 -
Allegri: Napoli Bisa Raih 100 Poin, Kami Lebih Banyak!
Liga Italia 13 Maret 2018, 23:03 -
Eks Juve Ini Tak Mau Serie A Jadi Seperti Premier League
Liga Inggris 13 Maret 2018, 18:55 -
Buffon, Maradona-nya Para Kiper
Liga Italia 13 Maret 2018, 18:27 -
Gagal Bersaing Di PSG, Meunier Masuk Radar Juventus
Liga Italia 13 Maret 2018, 16:49
LATEST UPDATE
-
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR