
Bola.net - Juventus menelan kekalahan pada laga ujicoba melawan Nurnberg. Namun, pelatih Bianconeri Thiago Motta tidak mau ambil pusing dengan kekalahan tersebut.
Juventus menghadapi Nurnberg di Max-Morlock Stadium, Jumat (26/7/2024) malam WIB. Ini merupakan laga perdana Motta sebagai pelatih Bianconeri.
Namun, Juventus kalah dengan skor 0-3 dalam pertandingan tersebut. Tiga gol kemenangan tuan rumah lahir berkat Caspar Jander, Dustin Forkel, dan Tim Janisch.
Juventus sebenarnya punya kans mencetak gol dari titik penalti pada babak kedua. Akan tetapi Dusan Vlahovic gagal memaksimalkan peluang tersebut.
Kekalahan Juventus
Thiago Motta tidak mempermasalahkan kekalahan timnya. Dia mengaku cukup puas melihat penampilan timnya karena terlihat mengalami perkembangan
"Pertandingan ini mengakhiri minggu latihan yang bagus dan penampilan yang bagus, yang membuat kami puas," kata Motta di situs resmi klub.
"Hari ini di lapangan kami melihat beberapa kesulitan, terutama di awal pertandingan, dalam mempertahankan penguasaan bola.
"Di babak kedua kami bermain lebih baik, dan itu hal positif yang dapat kami ambil."
Sumber: Juventus FC
Laga Selanjutnya
Setelah melawan Nurnberg, Juventus akan menjalani pertandingan uji coba lagi.
Raksasa Serie A itu bakal bermain melawan Brest pada 4 Agustus 2024 mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Dibantai Nurnberg, Thiago Motta Cuek
Liga Italia 27 Juli 2024, 12:30
-
Jika Fofana Sulit, Milan Akan Coba Angkut Rabiot
Liga Italia 27 Juli 2024, 07:23
-
Hasil Uji Coba Pramusim: Laga Perdana Motta, Juventus Dibantai Nurnberg
Liga Italia 27 Juli 2024, 00:04
-
Curhat Pogba: Sulit Hidup Tanpa Sepak Bola
Liga Italia 26 Juli 2024, 10:20
-
Apa Kabar Juventus Hari Ini, Thiago Motta?
Liga Italia 26 Juli 2024, 10:10
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR