
Bola.net - Raksasa Italia, Juventus, dikabarkan sedang meminati Harry Kane yang tengah membela Tottenham. Namun karena suatu kendala, klub berjuluk Bianconeri itu diyakini akan kesulitan mendaratkan sang striker di Turin.
Harry Kane dikenal sebagai salah satu pencetak gol yang paling konsisten di jagat sepak bola saat ini. Semenjak bergabung dengan skuat senior Tottenham, ia selalu jadi tumpuan utama untuk membobol gawang lawan.
Pada musim ini, kapten Timnas Inggris tersebut sudah mengantongi 17 gol hanya dari 25 penampilan saja. Jika bukan karena cedera yang menghambat dirinya bermain, sudah pasti angka produktivitasnya bisa lebih besar dari yang ada saat ini.
Belakangan, Harry Kane disebut-sebut ingin meninggalkan Tottenham. Alasan yang paling mendasar adalah karena prestasi serta trofi yang tak kunjung menghampiri the Lilywhites sampai saat ini.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Calon Pengganti Gonzalo Higuain
Begitu wacana soal keinginan Harry Kane hengkang dari Tottenham, sejumlah klub besar Eropa langsung berbaris untuk mendapatkan tanda tangannya. Salah satunya adalah Juventus.
Sang juara bertahan Serie A itu sedang mencari kandidat pengganti Gonzalo Higuain. Seperti yang diketahui, pria asal Argentina itu sudah menua dan mulai menurun dari segi produktivitas dalam mencetak gol.
Belum lagi dengan fakta bahwa kontrak Higuain tinggal menyisakan satu tahun lagi. Jadi, bursa transfer nanti adalah saat yang tepat untuk mendapatkan keuntungan maksimal dari kepergian eks pemain Napoli tersebut.
Juventus Alami Kendala
Harry Kane didapuk sebagai calon yang tepat untuk menggantikannya. Sayangnya, ada beberapa kendala yang bisa menghalangi kedatangan penyerang berumur 27 tahun itu di Turin.
Pertama adalah masalah harga. Tuttosport melaporkan bahwa Tottenham memberikan angka 100 juta pounds bagi siapapun yang berminat membawa Kane pergi. Nilai itu menyamai nilai pembelian Cristiano Ronaldo dari Real Madrid dulu.
Kemudian masalah gaji. Juventus sudah dibebankan oleh gaji Ronaldo yang sudah sangat besar. Dan kabarnya, Kane meminta bayaran senilai 10 juta pounds per tahun bagi siapapun yang ingin menggunakan jasanya.
Tentu saja, Harry Kane bukanlah satu-satunya opsi Juventus saat ini. Mereka juga sedang memantau situasi Mauro Icardi, penyerang Inter Milan yang menjalani masa pinjaman bersama PSG musim ini.
(Sports Mole)
Baca juga:
- Siap Dijual ke Real Madrid, Ternyata Matthijs de Ligt Sendiri yang Minta
- Legenda Inter Milan Sebut Juventus Takkan Pernah Bisa Meraih Treble
- Mino Raiola Susun Rencana Kepindahan De Ligt ke Real Madrid
- Pandemi Virus Corona Bisa Buat Cristiano Ronaldo Semakin Kuat, Kok Bisa?
- Anak Ini Ingin Gaya Rambut Ala Ronaldo, Dapatnya Malah Ronaldo 2002
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar Juventus dan Inter Milan, Sandro Tonalli: Saya Suka AC Milan
Liga Italia 6 April 2020, 21:20
-
Liverpool Bajak Putra Legenda Juventus Ini?
Bundesliga 6 April 2020, 17:47
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR