
Bola.net - Kebangkitan AC Milan dengan empat kemenangan dan nirbobol beruntun ternyata semu. Pasalnya, setelah hasil positif tersebut, Rossoneri kembali berada pada tren negatif dengan empat laga tanpa kemenangan.
Milan sempat menunjukkan performa apik pada periode 11 hingga 27 Februari 2023. Rossoneri selalu menang ketika berjumpa Torino, Tottenham, Monza, dan Atalanta. Milan menang dengan lima gol dan tak kebobolan.
Namun, ketika Februari berlalu, hasil positif ikut meninggalkan Milan. Masuk bulan Maret, kemenangan menjadi seret bagi Rossoneri. Sejauh ini sudah empat laga dilalui Milan tanpa kemenangan.
Milan serasa berada dalam kebangkitan semu pada periode Februari karena kini kembali terjerembab pada hasil buruk seperti di awal tahun. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Pertahanan Rapuh Lagi
Stefano Pioli membawa Milan bangkit dengan terobosan taktik, berlatih dari 4-2-3-1 menjadi 3-4-2-1. Pada formasi baru tersebut, Pioli membuat lini belakang Milan lebih solid walau masih punya masalah di lini serang.
Hanya saja, empat laga terakhir, skema tiga bek Milan tidak manjur lagi. Gawang Mike Maignan kebobolan enam gol. Sedangkan, di lini depan, Milan masih punya masalah yang serius karena hanya bikin tiga gol.
Pada laga terakhir, Milan kalah dengan skor 3-1 dari Udinese di Dacia Arena, Minggu (19/3/2023) dini hari WIB.
"Jelas kecewa dengan pekerjaan kami, pencapaian agak rendah di liga. Selalu ada kekhawatiran, kami harus memanfaatkan jeda untuk menaikkan level kami. Kami tidak menafsirkan pertandingan dengan baik malam ini," kata pelatih AC Milan, Stefano Pioli.
Bakal Kembali ke 4-2-3-1?

Formasi 3-4-2-1 gagal menjadi solusi tetap bagi Milan untuk kembali meraih hasil positif. Kini, Pioli menimbang ulang untuk kembali memakai formasi 4-2-3-1. Pioli akan memikirkannya dengan sangat matang.
"Kami bisa kembali (pakai formasi 4-2-3-)," katanya.
"Kami akan mengevaluasi semuanya. Itu juga akan tergantung pada kondisi kami dan lawan. Kami akan melakukan apa pun untuk kembali memainkan sepak bola yang paling kami sukai dan bisa kami mainkan. Terlalu banyak hal yang tidak berhasil malam ini," tegas Pioli.
Sumber: Sempre Milan
Klasemen Serie A 2022/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penalti Ibrahimovic dan Kekalahan Milan di Markas Udinese
Open Play 19 Maret 2023, 07:45
-
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: AC Milan Kehilangan Poin lagi
Liga Italia 19 Maret 2023, 07:01
-
Udinese 3-1 AC Milan: Amburadul Mainnya, Lawan Napoli Nanti Bisa-bisa Dilalap
Liga Italia 19 Maret 2023, 06:23
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR