
Bola.net - Aaron Ramsey kurang puas dengan hasil imbang yang diraih Juventus saat menghadapi Hellas Verona. Gelandang asal Wales itu menginginkan timnya bermain lebih baik lagi di pertandingan berikutnya.
Juventus berkunjung ke markas Roma pada giornata kelima Serie A 2020/2021, Senin (26/10/2020) dini hari WIB. Kedua tim harus puas berbagi poin setelah bermain imbang 1-1 di Allianz Stadium.
Juventus sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Andrea Favilli pada menit ke-60. Namun, tuan rumah pada akhirnya bisa menyamakan kedudukan lewat aksi Dejan Kulusevski di menit ke-78.
Ini menjadi hasil seri kedua yang diraih Bianconeri secara beruntun di Serie A. Sekarang tim asuhan Andrea Pirlo itu berada di posisi kelima klasemen dengan sembilan poin.
Tuntut Perbaikan
Ramsey tidak puas timnya hanya meraih satu poin di pertandingan ini. Menurut pemain asal Wales itu, Juventus harus tampil lebih baik lagi agar bisa meraih kemenangan.
“Ini adalah pertandingan yang sulit, mereka banyak menekan di seluruh lapangan, kami kebobolan satu gol, tetapi kami pulih dan mencoba untuk menang," kata Ramsey di situs resmi klub.
"Kami mencoba mempelajari sistem permainan baru dan kami perlu meningkatkan dan menyeimbangkan."
Peran Ramsey
Ramsey menjadi pilihan utama di lini tengah Juventus pada era kepelatihan Andrea Pirlo. Mantan gelandang Arsenal itu pun berbicara mengenai perannya di lapangan.
"Peranku? Saya juga mencoba membantu menutupi pertahanan, itulah salah satu karakteristik saya," imbuhnya.
Lawan Barcelona
Setelah menjamu Hellas Verona, Juventus tidak bisa bersantai. Jawara Serie A itu akan menerima kunjungan Barcelona dalam ajang Liga Champions.
"Sekarang, pertandingan melawan Barcelona menanti kami, ini akan menjadi pertandingan yang sulit, tetapi kami akan bermain di sini di rumah dan kami harus bereaksi terhadap hasil malam ini dan memainkan pertandingan yang hebat,” pungkasnya.
Sumber: Juventus FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cedera Leonardo Bonucci Tidak Serius,
Liga Italia 26 Oktober 2020, 20:49
-
Menpora Italia Pastikan Ronaldo Diinvestigasi Terkait Pelanggaran Protokol COVID-19
Bolatainment 26 Oktober 2020, 18:50
-
10 Penyerang Terbaik Dalam Sejarah Serie A (Bagian 1)
Liga Italia 26 Oktober 2020, 18:25
-
Juventus Benarkan Tengah Coba Perpanjang Kontrak Paulo Dybala
Liga Italia 26 Oktober 2020, 16:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR