
Bola.net - Bek Juventus Gleison Bremer layak mendapatkan penghargaan Man of the Match di pertandingan melawan AS Roma, Senin (06/05/2024) dini hari WIB.
Juventus bertamu ke markas Roma untuk menjalani pertandingan pekan ke-35 Serie A 2023/2024. Laga ini berlangsung dengan sengit dan cukup intens.
Roma bisa mencetak gol lebih dahulu melalui Romelu Lukaku. Namun Juventus kemudian bisa menyamakan skor melalui Bremer.
Kedua tim kemudian sama-sama mendapat peluang mencetak gol tambahan. Sayangnya tak ada gol lagi yang tercipta sampai duel berakhir.
Bremer Man of the Match
Gleison Bremer punya peran besar membantu Juventus meraih satu angka di pertandingan melawan AS Roma ini. Di awal-awal laga babak pertama, ia ikut terlibat dalam serangan yang membuahkan peluang dari sepakan Dusan Vlahovic.
Bremer kemudian menjadi pemain yang bisa menyamakan skor usai Juventus tertinggal 1-0. Bek asal Brasil ini juga kemudian membuat gawang Juve terhindar dari kebobolan di babak kedua.
Saat itu Roma mendapat peluang dari sepakan Lorenzo Pellegrini di kotak penalti. Namun berkat bloknya, bola melipir keluar lapangan saja.
Berkat performanya di laga Roma vs Juventus ini, Bremer mendapat rating paling tinggi di laman WhoScored yakni 7.87. Ia layak mendapat penghargaan Man of the Match.
Statistik Bremer

Menurut laporan WhoScored, Gleison Bremer mencatatkan satu tembakan ke gawang. Tembakan itu tepat ke sasaran.
Ia tercatat memenangkan empat duel udara. Jumlah itu terbanyak di antara semua pemain Juventus lainnya.
Satu dribel sukses berhasil dicatatkannya juga. Dua umpan panjang dilepaskannya dan dua-duanya akurat.
Bremer juga mencatatkan satu tekel sukses dan satu blok. Ia juga melakukan enam sapuan di sepanjang pertandingan.
Klasemen Serie A
(WhoScored)
Baca Juga:
- Hasil AS Roma vs Juventus: Skor 1-1
- Jadwal Lengkap Serie A 2023/2024
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Serie A 2023/2024
- Juventus Siapkan Manuver untuk Daratkan Mason Greenwood
- Loh Loh Loh! Gelandang Juventus Ini Unggah Foto Kenakan Jersey MU
- Masa Depan Rabiot Ditentukan Siapa Pelatih Juventus Musim Depan
- Wow! Chelsea Coba Bajak Wojciech Szczesny di Musim Panas 2024?
- Manuver Mengejutkan, Chelsea Jadikan Wojciech Szczesny Buruan Utama
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Frustrasi Juventus Lagi-lagi Seri, Massimiliano Allegri Ngamuk!
Liga Italia 6 Mei 2024, 06:10
-
Man of the Match AS Roma vs Juventus: Gleison Bremer
Liga Italia 6 Mei 2024, 04:50
-
Hasil AS Roma vs Juventus: Skor 1-1
Liga Italia 6 Mei 2024, 03:44
-
Link Live Streaming Serie A Roma vs Juventus 6 Mei 2024 di Vidio
Liga Italia 5 Mei 2024, 22:45
LATEST UPDATE
-
Persik vs Persib: Bojan Hodak Pede Bisa Menang, Beckham Putra Tak Gentar
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 13:15
-
6 Rekor Valentino Rossi yang Berpotensi Dipatahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 13:10
-
Gonzalo Garcia dan Seni Kesederhanaan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 13:05
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10



















KOMENTAR