
Bola.net - Gelandang AS Roma Bryan Cristante layak dinobatkan sebagai Man of the Match di laga melawan Salernitana, Senin (15/08/2022) dini hari WIB.
Duel Salernitana vs Roma ini digelar di Stadio Arechi di pekan perdana Serie A 2022/2023. Sang tuan rumah sempat mendominasi penguasaan bola lebih dahulu.
Namun Roma kemudian bisa mengambil alih kendali permainan dan sukses mengemas gol melalui sepakan Bryan Cristante pada menit ke-33.
Beberapa peluang tambahan tercipta. Namun pada akhirnya skor 0-1 bertahan sampai akhir bagi keunggulan AS Roma.
Cristante Jadi Man of the Match
Ada pemain AS Roma lain yang tampil oke juga saat melawan Salernitana ini. Sebut saja Lorenzo Pellegrini dan Ibanez.
Namun Bryan Cristante terpilih sebagai yang terbaik di laga tersebut alias jadi Man of the Match. Hal ini berdasarkan catatan yang dirilis oleh WhoScored.
Cristante meraih nilai 8 atas penampilannya tersebut. Selain karena kerja kerasnya di tengah lapangan, nilai tinggi itu tentu juga diberikan karena ia yang mencetak gol kemenangan bagi Roma.
Statistik Cristante
Dari catatan WhoScored, Bryan Cristante mencatatkan satu tembakan di sepanjang laga. Tembakan itu tepat ke sasaran dan tentu saja berbuah gol.
Ia juga memenangkan dua duel udara. Cristante juga mencatatkan satu dribel sukses di laga lawan Salernitana ini.
Cristante juga mencatatkn satu umpan silang, tapi tak akurat. Ia juga melepas delapan umpan panjang tapi hanya dua yang mengenai sasaran.
Cristante juga sibuk bertahan bagi Roma. Ia mencatatkan lima tekel, satu intersep, dan satu sapuan.
Jadwal Pertandingan AS Roma
Berikut jadwal pertandingan AS Roma selanjutnya.
Pertandingan: AS Roma vs Cremonese
Stadion: Olimpico
Hari: Senin, 22 Agustus 2022
Kickoff: 23.30 WIB
Klasemen Serie A
(WhoScored)
Jangan Lewatkan:
- Hasil Pertandingan Salernitana vs AS Roma: Skor 0-1
- Update Transfer Resmi Serie A 2022/2023
- Diincar Arsenal, Sandro Tonali: Maaf, Gak Dulu!
- Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini
- Prediksi Juventus vs Sassuolo 16 Agustus 2022
- Ini Kata Bos AC Milan Soal Debut Charles De Ketelaere di Serie A
- Bekuk Udinese, Bos AC Milan Acungi Jempol Dua Pemain Ini
- AC Milan Bekuk Udinese, Stefano Pioli Kurang Hepi
- 3 Alasan Serie A Musim 2022-23 Bakal Lebih Seru!
- 5 Pelajaran dari Kemenangan Inter Milan: Pembuktian Lukaku
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transfer Andrea Belotti Berlarut-larut, AS Roma Sebenarnya Jadi Gak Sih?
Liga Italia 15 Agustus 2022, 23:02
-
Mengagumi Trio Dybala, Zaniolo, Tammy Abraham di Lini Serang AS Roma
Liga Italia 15 Agustus 2022, 08:47
-
Roma Hajar Salernitana, Suara Fans: Mestinya 5 Gol, Menang Ngirit, Male Male Male!
Liga Italia 15 Agustus 2022, 05:31
-
Man of the Match Salernitana vs AS Roma: Bryan Cristante
Liga Italia 15 Agustus 2022, 04:37
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR