
Bola.net - Juventus sukses memetik poin penuh saat bertandang ke markas Spezia di Alberto Picco di pekan ke-23 Serie A 2022/2023, Senin (20/02/2023) dini hari WIB.
Kemenangan Juventus ini tentunya tak lepas dari peran Mattia Perin. Ia layak diberi penghargaan Man of the Match di pertandingan tersebut.
Juventus memang menang. Namun Spezia memberikan perlawanan sengit dan mereka bahkan bisa mendominasi penguasaan bola. Serangan-serangan mereka pun cukup tajam.
Namun lini serang Juve lebih klinis. Mereka pun bisa menang 0-2 berkat gol Moise Kean dan Angel di Maria.
Perin Man of the Match
Di laga lawan Juventus, ini, Spezia mencatatkan 18 percobaan tembakan. Tujuh di antaranya tepat ke sasaran.
Memang beberapa di antaranya mengarah ke gawang tapi tak disertai dengan power yang memadai. Namun Spezia juga sempat memberikan dua ancaman berbahaya.
Salah satunya delapan menit jelang laga berakhir melalui sundulan Dimitris Nikolaou. Namun Perin dengan sigap menepis bola keluar lapangan.
Mattia Perin pun mendapat rating paling tinggi dari WhoScored yakni 8.50. Ia layak diberi penghargaan Man of the Match.
Statistik Perin
Dari laman Fotmob, Mattia Perin tercatat melakukan tujuh penyelamatan di laga Spezia vs Juventus ini. Enam di antaranya adalah aksi penyelamatan di dalam kotak penalti.
Tiga di antaranya tercatat sebagai diving save. Ia juga melakukan 12 recoveries pada bola.
Perin juga tercatat melepas 30 umpan meski 11 saja yang akurat. 22 umpan panjang juga ia lepaskan namun hanya tiga yang sampai ke target.
Klasemen Liga Italia
(WhoScored/Fotmob)
Jangan Lewatkan:
- Hasil Spezia vs Juventus: Skor 0-2
- Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini
- Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia 2022/2023
- Francesco Calvo: Juventus Tidak Takut dengan Larangan Bermain di Eropa!
- Ditahan Imbang Nantes di Liga Europa, Apa yang Salah dari Juventus?
- Dikritik Pundit Italia, Massimiliano Allegri Marah Besar!
- Bermain Imbang di Kandang, Massimiliano Allegri: Juve Lelet Main Bolanya
- Udah Unggul, Eh Gak Bisa Kill the Game: Begitulah Juventus, J-nya Jelek
- Man of the Match Juventus vs Nantes: Ludovic Blas
- Liga Europa: Yuk Nonton Lagi Gol Balasan Nantes yang Paksa Juventus Main Imbang di Kandang
- Hasil Juventus vs Nantes: Skor 1-1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Maria Beri Kode Siap Bertahan Lebih Lama di Juventus
Liga Italia 20 Februari 2023, 22:49 -
Adrien Rabiot Jadi Amunisi Baru Liverpool Musim Depan?
Liga Inggris 20 Februari 2023, 18:54 -
Jadwal Serie A Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 18-21 Februari 2023
Liga Italia 20 Februari 2023, 13:21 -
Tonton Aksi Angel di Maria Saat Pastikan Tiga Poin Juventus di Markas Spezia
Open Play 20 Februari 2023, 10:09 -
Hasil Bola Tadi Malam: Manchester United & Barcelona Perkasa
Liga Champions 20 Februari 2023, 08:48
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR