
Bola.net - Gelandang Juventus, Adrien Rabiot angkat bicara seputar spekulasi masa depannya. Sang gelandang mengaku masih gelap akan bertahan atau pergi dari Juventus di musim panas tahun depan.
Rabiot musim ini menjadi salah satu pemain andalan Juventus. Ia menunjukkan performa yang sangat impresif di lini tengah Si Nyonya Tua.
Kecemerlangan Rabiot berlanjut di Piala Dunia 2022. Sang gelandang menunjukkan aksi yang ciamik saat Prancis mengalahkan Australia di pembuka Piala Dunia 2022.
Alhasil ada banyak klub yang mendadak tertarik pada sang gelandang. Nama-nama seperti Chelsea, Liverpool, MU dan Real Madrid dilaporkan ingin mengamankan jasa sang gelandang di tahun 2023 nanti.
Simak komentar Rabiot terkait spekulasi transfernya di bawah ini.
Masih Gelap
Kepada La Repubblica, Rabiot membeberkan bahwa ia masih belum tahu apakah ia akan bertahan atau pergi dari Juventus.
Ia menyebut bahwa saat ini fokus utamanya adalah Piala Dunia dan ia tidak mau memikirkan hal lain yang bisa merusak konsentrasinya.
"Saya tidak tahu seperti apa masa depan saya. Saya tidak tahu apakah saya akan bertahan di Juventus atau tidak, karena ini bukan waktu yang tepat untuk mendiskusikan itu," sambung Rabiot.
Performa Membaik
Rabiot sendiri tidak menampik bahwa belakangan ini performanya lagi bagus-bagusnya baik di level klub atau di level timnas.
Ia menyebut performa itu akan menjadi modal yang berharga bagi dirinya untuk memmutuskan ke mana ia akan berlabuh di musim depan.
"Ya, performa saya belakangan ini akan membantu saya untuk pergi ke klub lain atau untuk mendiskusikan kontrak baru bersama Juventus," imbuhnya.
Kontrak Menipis
Kontrak Rabiot di Juventus saat ini sudah sangat tipis. Ia akan berstatus sebagai free agent di musim panas tahun 2023.
Jadi saat ini Rabiot punya nilai tawar yang tinggi di bursa transfer, di mana ia dikabarkan ingin mendapatkan gaji yang sangat besar.
Klasemen Premier League
(La Repubblica)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Bakal Perpanjang Masa Peminjaman Romelu Lukaku?
Piala Dunia 26 November 2022, 14:00
-
Chelsea Tikung MU untuk Perburuan Diogo Costa
Piala Dunia 26 November 2022, 07:40
-
Mendadak Laris di Bursa Transfer, Adrien Rabiot Tidak Jamin Bakal Bertahan di Juventus
Liga Italia 26 November 2022, 06:40
-
Resmi, Chelsea Perpanjang Kontrak Trevoh Chalobah
Liga Inggris 25 November 2022, 18:25
-
Hedon! Chelsea Dikabarkan Siap Angkut Bellingham Plus Rice Sekaligus!
Liga Inggris 25 November 2022, 17:59
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR