- Pergerakan AC Milan pada bursa transfer musim panas kali ini rupanya masih belum usai. Sang direktur olahraga, Leonardo, mengungkapkan bahwa timnya sedang berupaya untuk mendatangkan gelandang Chelsea, Tiemoue Bakayoko.
Bakayoko cukup sering mendapatkan kesempatan tampil saat The Blues masih ditukangi oleh Antonio Conte pada musim kemarin. Namun kehadiran Maurizio Sarri serta gelandang anyar, Mateo Kovacic, membuatnya harus pergi dari Stamford Bridge.
Untungnya, Bakayoko masih bisa menarik minat dari klub-klub besar lain seperti AC Milan. Klub asuhan Gennaro Gattuso itu dikabarkan ingin mendatangkannya ke San Siro dengan status pinjaman.
Scroll ke bawah untuk membaca pernyataan Leonardo.
Tidak Menampik Rumor

Leonardo, yang baru bergabung dengan Milan, tidak menampik rumor kedekatan timnya dengan sang gelandang. Walaupun begitu, ia masih belum memastikan apakah Rossoneri bisa mendatangkannya.
"Saya tidak ingin menampik bahwa kami sedang berbicara. Kami akan melihat apa yang terjadi nanti," ujar Leonardo seperti yang dikutip dari Football Italia.
"Kami masih punya waktu tujuh hari lagi, dan kami akan melihat kemungkinan yang sebenarnya. Dia adalah salah satu dari kemungkinan itu," lanjutnya.
Milinkovic-Savic Mustahil

Selain Bakayoko, finalis Coppa Italia musim lalu itu juga diisukan sedang mendekati bintang Lazio, Sergej Milinkovic-Savic. Namun untuk yang satu ini, Leonardo dengan tegas membantahnya.
"Itu sulit. Sedihnya, dia tidak cocok dengan parameter kami saat ini," tambahnya.
"Setengah dari Eropa mengharapkannya, dia adalah pemain sepak bola yang modern, baik dengan kepala dan mampu mencetak gol. Sayangnya, itu tidak mungkin terjadi sekarang," pungkasnya.
Leonardo turut andil dalam kedatangan Gonzalo Higuain dan Mattia Caldara dari Juventus. Higuain didapatkan dengan status pinjaman senilai 18 juta euro, sedangkan Caldara didatangkan dengan mengorbankan sang kapten, Leonardo Bonucci.
Saksikan Juga Video Ini

(foti/yom)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Huddersfield Town vs Chelsea: Skor 0-3
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 23:03
-
David Luiz Yakin Filosofi Sarri Bisa Buat Chelsea Sukses Besar
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 19:00
-
Milan Akui Sedang Berupaya Rekrut Bakayoko
Liga Italia 11 Agustus 2018, 17:15
-
Bos Chelsea Tak Ingin Pandang Remeh Huddersfield
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 16:28
-
Huddersfield vs Chelsea, Sarri Akan Andalkan Kecepatan
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 15:49
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR