
Bola.net - Paulo Dybala menunjukkan performa apik bersama AS Roma ketika berjumpa Monza pada pekan ke-4 Serie A. Hal tersebut membuat Jose Mourinho berharap kiriman wine dari pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni.
Dybala menginspirasi kemenangan Roma atas Monza pada laga di Stadion Olimpico, Rabu (31/8/2022) dini hari WIB. Dybala mencetak dua dari tiga gol Roma. Sementara, satu gol lain dicetak Roger Ibanez.
Dua gol ke gawang Monza menjadi momen penting bagi Dybala. Kini, pemain dengan julukan La Joya itu masuk dalam deretan pemain yang sudah mencetak 100 gol di Serie A.
Dybala tampil bagus pada tiga laga awal Roma di Serie A 2022/2023. Akan tetapi, dia baru mencetak gol pada pekan keempat sekaligus mencapai 100 gol di Serie A. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Scaloni, Kirimi Saya Wine!
Musim lalu, Dybala berjuang mencapai level terbaiknya bersama Juventus. Dia tampil cukup bagus dengan mencetak 10 gol di Serie A. Namun, dia absen pada cukup banyak laga karena masalah kebugaran.
Dampak dari kondisi itu adalah Dybala kesulitan mendapat tempat di starting xi Timnas Argentina. Kini, menjelang Piala Dunia 2022, Dybala perlahan menemukan level terbaiknya bersama AS Roma.
"Anda sering melihat talenta yang terisolasi di dalam tim, tetapi Paulo Dybala adalah talenta hebat yang bermain dengan dan untuk tim. Meskipun bukan tugasnya, dia membantu pertahanan dengan luar biasa," kata Mourinho.
"Dybala punya riwayat cedera, tetapi dia membaik. Saya pikir ini adalah pertanda yang akan terjadi di Piala Dunia. Mungkin Lionel Scaloni harus mengirimi saya beberapa botol wine, karena dia bakal punya pemain fantastis," sambung Mourinho.
Belum 100 Persen

Paulo Dybala sempat melewatkan sebagian sesi pramusim AS Roma. Jadi, ketika musim 2022/2023 dimulai, kondisi Dybala belum 100 persen. Sejauh ini, Dybala belum pernah bermain penuh pada empat laga Serie A.
"Saya sangat ingin bikin gol, untungnya itu terjadi di sisi, di depan fans. Saya juga sangat senang dengan kemenangan ini dan kami harus terus berkembang," ucap Dybala.
"Semakin banyak Anda bermain, semakin baik perasaan, dan tingkat kebugaran Anda. Kami memiliki jadwal padat musim ini, jadi akan butuh beberapa saat untuk mencapai 100 persen, tetapi itu akan segera terwujud," tegas Dybala.
Sumber: DAZN
Klasemen Serie A
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Paulo Dybala Punya Peluang Hattrick dan Tertawa Saat Diganti: Tanya Mourinho Saja!
- 5 Pelajaran AC Milan Ditahan Imbang Sassuolo: Maignan Pahlawan, Lain Kali Belajar Set-piece
- AC Milan Imbang Kacamata dengan Sassuolo, Imbas Blunder Pioli Gonta-ganti Susunan Pemain
- Inter Kembali ke Jalur Kemenangan, Suara Fans: Lawannya Lemah, Handanovic Kebobolan Lagi!
- Cari Amunisi untuk Lini Depan, Juventus Mulai Dekati Penyerang Nice
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dybala, Crespo, Batitstuta, dan Legiun Argentina Pencetak 100 Gol di Serie A
Liga Italia 31 Agustus 2022, 14:29
-
Jadwal Serie A di beIN Sports dan Vidio Hari Ini, Rabu 31 Agustus 2022
Liga Italia 31 Agustus 2022, 10:48
-
Momen Istimewa, Dybala Mask di Olimpico dengan Seragam AS Roma!
Liga Italia 31 Agustus 2022, 10:24
-
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: AS Roma Kudeta Puncak
Liga Italia 31 Agustus 2022, 08:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR