
Bola.net - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis mengomentari rumor kepindahan Arkadiusz Milik ke Juventus. De Laurentiis tidak membantah jika sang striker berpotensi pindah, namun ia menegaskan pihaknya tidak akan memberikan diskon untuk transfer pemain asal Polandia tersebut.
Milik kencang dirumorkan akan pindah dari Napoli. Pasalnya kontraknya akan berakhir di tahun 2021 dan ia sejauh ini ia belum mau meneken kontrak baru di San Paolo.
Menurut gosip yang beredar, sang striker ingin pindah ke Juventus. Ia ingin bereuni dengan mantan pelatihnya, Maurizio Sarri yang kini menukangi Bianconeri.
Ketika dimintai informasi mengenai rumor tersebut, begini jawaban pihak Napoli. "Ya, dia [Milik] memang tersedia di bursa transfer," beber De Laurentiis kepada Radio Kiss Kiss.
Baca komentar lengkap Presiden Napoli itu di bawah ini.
Pasti Pergi
De Laurentiis mengonfirmasi bahwa sang striker bakal meninggalkan skuat I Partenopei di musim panas nanti.
Ia menyebut sang striker tidak mau meneken kontrak baru di San Paolo sehingga ia harus dijual di bursa transfer yang akan datang.
"Dia [Milik] tidak memberikan respon atas permintaan kami untuk memperpanjang kontrak. Jadi tidak ada pilihan lain selain ia pergi di musim panas ini."
Tidak Ada Diskon
De Laurentiis sendiri menegaskan bahwa Juventus bukan satu-satunya tim yang bisa memboyong sang striker. Ia menyebut selama ada klub yang berani membayar penuh untuk jasanya, maka mereka akan dengan senang hati melepasnya.
"Klub manapun yang memberikan penawaran terbaik maka mereka yang akan mendapatkannya. Kami tidak memberikan diskon ke pihak manapun."
"Jika tidak ada yang mau membayar harga yang kami inginkan, maka dia akan bertahan di Napoli dan ia tidak akan dimainkan oleh pelatih kami." ujarnya.
Mahar Transfer
Napoli dirumorkan menginginkan bayaran yang cukup mahal untuk Milik.
Mereka ingin menjual striker asal Polandia itu di kisaran angka 40 juta Euro pada musim panas nanti.
(Radio Kiss Kiss)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter MIlan Coba Telikung Juventus untuk Transfer Duvan Zapata
Liga Italia 1 Agustus 2020, 23:30
-
Mau Federico Bernardeschi, Juventus Minta MU Serahkan Chris Smalling
Liga Italia 1 Agustus 2020, 23:00
-
Peringatan Napoli untuk Juventus: Tidak Ada Diskon untuk Arkadiusz Milik!
Liga Italia 1 Agustus 2020, 22:20
-
Bukan MU, Raul Jimenez Pilih Pindah ke Juventus
Liga Inggris 1 Agustus 2020, 21:30
-
Prakiraan Pemain Juventus vs AS Roma di Giornata 38 Serie A
Liga Italia 1 Agustus 2020, 20:26
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR