
Bola.net - Jose Mourinho sama sekali tak sungkan untuk menyindir kondisi mantan tim asuhannya, Inter Milan yang kini sedang merasakan krisis finansial.
Sepanjang musim 2020/21 kemarin, Inter dikabarkan kesulitan untuk membayar gaji para pemainnya, meski pada akhirnya Nerazzurri sukses menjuarai Serie A.
Kesulitan keuangan pun membuat Antonio Conte memilih untuk mundur dari posisinya sebagai pelatih karena tak mendapat jaminan bisa merekrut pemain incarannya di bursa transfer.
Penegasan Mourinho
Setelah pergi dari Inter satu dekade lalu, kini Mourinho memutuskan untuk kembali ke Italia untuk menangani AS Roma. Mourinho pun mengungkapkan alasannya menerima pinangan Roma.
“Anda selalu berbicara tentang gelar, kami berbicara tentang proyek dan pekerjaan. Akan mudah untuk menjanjikan gelar, tetapi kenyataannya berbeda," ujar Mourinho seperti dikutip Football Italia.
“Kami berbicara tentang proyek dan tentang peningkatan. Anda berbicara tentang gelar, kami berbicara tentang proyek. Pemilik tidak menginginkan kesuksesan yang terisolasi, mereka ingin sampai di sana dan tinggal di sana, yang lebih sulit," imbuhnya.
Sindiran Mourinho
Lebih lanjut, Mourinho pun menggunakan kesempatan tersebut untuk sekaligus menyindir Inter yang terpaksa harus menjual pemain pilarnya setelah meraih Scudetto.
“Sangat mudah untuk menang dan tidak punya uang untuk membayar gaji, tetapi kami ingin bertahan dan klub dan saya memiliki pandangan yang sama.” tukas Mourinho.
Di AS Roma, Mourinho mendapat kontrak berdurasi tiga tahun dan diberi tugas untuk membangun tim yang diharapkan bisa berprestasi dalam beberapa musim depan.
Sumber: Football Italia
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
















KOMENTAR