Bola.net - - Pemimpin klasemen Juventus akan bertandang ke Sardegna Arena untuk menghadapi peringkat 12 Cagliari pada giornata 30 Serie A 2018/19, Rabu (03/4). Ini bakal kembali menjadi panggung bagi Moise Kean untuk menunjukkan kehebatannya.
Akhir pekan kemarin, Juventus menang menang tipis 1-0 menjamu Empoli. Cristiano Ronaldo mengalami cedera di jeda internasional, sedangkan Paulo Dybala juga tumbang saat pemanasan sebelum laga melawan Empoli, tapi Juventus tetap mampu meraih tiga poin. Gol tunggal penentu kemenangan Juventus dicetak oleh Kean dari assist Mario Mandzukic. Gol itu diciptakannya hanya tiga menit setelah masuk menggantikan Blaise Matuidi.
Dengan begitu, berarti penyerang 19 tahun Italia tersebut selalu mencetak satu gol dalam tiga penampilan terakhirnya untuk klub dan tim nasional. Dia pun diyakini akan dipercaya oleh pelatih Massimiliano Allegri untuk jadi starter di Sardegna Arena.
Juventus difavoritkan menang. Namun Cagliari tak bisa dipandang sebelah mata. Terlebih lagi, Juventus juga kehilangan beberapa pemainnya. Selain Ronaldo dan Dybala, Mandzukic pun kabarnya diragukan bisa main akibat demam.
Cagliari adalah lawan yang cukup berat. Dalam dua laga terakhirnya di Serie A, Cagliari berturut-turut mengalahkan Fiorentina 2-1 dan Chievo tiga gol tanpa balas.
Joao Pedro sedang berada dalam form hebat. Penyerang 27 tahun Brasil itu selalu mencetak satu gol dalam dua penampilan terakhirnya untuk Cagliari di Serie A.
Cagliari selalu menang dengan skor identik 2-1 dalam tiga laga kandang terakhirnya di Serie A, yakni melawan Parma, Inter Milan, dan Fiorentina. Itu pasti membuat Cagliari percaya diri menjamu La Vecchia Signora.
Namun Juventus punya kualitas dan kedalaman skuat yang mumpuni, yang bisa membuat mereka meraih hasil lebih baik daripada yang didapatkan Parma, Inter maupun Fiorentina di Sardegna Arena.
Scroll terus ke bawah untuk melihat perkiraan susunan pemain, head-to-head, performa, statistik dan prediksi skor Cagliari vs Juventus.
Perkiraan Susunan Pemain
Cagliari (4-3-2-1): Cragno; Pellegrini, Ceppitelli, Pisacane, Cacciatore; Ionita, Bradaric, Padoin; Barella, Joao Pedro; Pavoletti. Pelatih: Rolando Maran.
Skorsing: Tidak ada.
Cedera: Lucas Castro.
Meragukan: Tidak ada.
Juventus (3-5-2): Szczesny; Rugani, Bonucci, Caceres; Sandro, Matuidi, Bentancur, Emre Can, De Sciglio; Kean, Bernardeschi. Pelatih: Massimiliano Allegri.
Skorsing: Tidak ada.
Cedera: Cristiano Ronaldo, Juan Cuadrado, Douglas Costa, Andrea Barzagli, Mattia Perin, Leonardo Spinazzola.
Meragukan: Mario Mandzukic, Paulo Dybala.
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Serie A)
- Pertandingan: 75
- Cagliari menang: 11
- Gol Cagliari: 60
- Imbang: 26
- Juventus menang: 38
- Gol Juventus: 108.
5 Pertemuan Terakhir
- 04-11-2018 Juventus 3-1 Cagliari (Serie A)
- 07-01-2018 Cagliari 0-1 Juventus (Serie A)
- 19-08-2017 Juventus 3-0 Cagliari (Serie A)
- 13-02-2017 Cagliari 0-2 Juventus (Serie A)
- 22-09-2016 Juventus 4-0 Cagliari (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Cagliari (K-M-K-M-M)
- 24-02-2019 Sampdoria 1-0 Cagliari (Serie A)
- 02-03-2019 Cagliari 2-1 Inter (Serie A)
- 10-03-2019 Bologna 2-0 Cagliari (Serie A)
- 16-03-2019 Cagliari 2-1 Fiorentina (Serie A)
- 30-03-2019 Chievo 0-3 Cagliari (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Juventus (M-M-M-K-M)
- 04-03-2019 Napoli 1-2 Juventus (Serie A)
- 09-03-2019 Juventus 4-1 Udinese (Serie A)
- 13-03-2019 Juventus 3-0 Atletico (UCL)
- 17-03-2019 Genoa 2-0 Juventus (Serie A)
- 31-03-2019 Juventus 1-0 Empoli (Serie A).
Statistik dan Prediksi Skor
Tak ada hasil imbang dalam sembilan laga terakhir Cagliari di Serie A.
Cagliari selalu kalah dalam lima laga terakhirnya melawan Juventus di Serie A, kebobolan 13 gol dan hanya bisa mencetak satu gol.
Juventus memenangi 26 dari 30 laga terakhirnya di Serie A.
Juventus selalu menang dalam tujuh laga tandang terakhirnya melawan Cagliari di Serie A.
Juventus selalu clean sheet dalam dua laga tandang terakhirnya melawan Cagliari di Serie A.
Prediksi skor akhir: Cagliari 0-1 Juventus.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Villarreal vs Barcelona 3 April 2019
Liga Spanyol 2 April 2019, 10:31
-
Prediksi Semifinal Piala Presiden 2019: Arema FC vs Kalteng Putra FC
Bola Indonesia 2 April 2019, 10:26
-
Prediksi Piala AFC 2019: PSM Makassar vs Kaya-Iloilo FC
Bola Indonesia 2 April 2019, 10:21
-
Prediksi Cagliari vs Juventus 3 April 2019
Liga Italia 2 April 2019, 10:01
-
Prediksi Wolverhampton vs Manchester United 3 April 2019
Liga Inggris 2 April 2019, 09:31
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR