Meski bermain sebagai tim tamu, Rossoneri justru mendapatkan peluang pertama lewat Nigel de Jong. Namun tendangan gelandang asal Belanda itu menerima umpan Giampaolo Pazzini masih melenceng.
Setelahnya, Lazio mulai keluar menyerang dan merepotkan kiper Milan, Marco Amelia dengan sundulan dari Stefano Mauri. Pertandingan pun memasuki tempo tinggi dan kedua tim saling menjajal pertahanan lawan, namun belum ada yang berhasil memecah kebuntuan.
Memasuki menit 25 publik tuan rumah bersorak ketika tim kesayangan mereka unggul. Tendangan Hernanes di depan kotak penalti sedikit dibelokkan kaki Daniele Bonera dan melesat menembus sudut jauh gawang Milan. 1-0 Lazio unggul.
Permainan pun mulai memanas dan kedua tim berusaha saling serang. Namun Milan harus dikejutkan dengan gol kedua Lazio yang dicetak Antonio Candreva lewat tendangan jarah jauhnya empat menit jelang turun minum. 2-0 Lazio memimpin hingga jeda.
Di babak kedua, tensi pertandingan tak juga menurun. Dan Milan tampaknya mulai menuju kehancuran ketika Miroslav Klose mencetak gol ketiga tuan rumah di menit 49. Menerima umpan lambung Candreva, Klose yang tak terkawal dengan sigap menempatkan bola ke tiang jauh tanpa bisa dihalau Amelia.
Tak mau menyerah begitu saja, Milan tetap tampil menyerang. Dan setelah sejumlah upaya gagal, mereka akhirnya bisa memperkecil ketinggalan di menit 81 lewat gol Nigel de Jong yang menyambut umpan tendangan bebas Urby Emanuelson.
Biancocelesti tampak mulai kendor jelang akhir babak kedua. Dan kondisi itu dimanfaatkan Milan untuk terus menekan sebelum akhirnya mereka mencetak gol kedua di menit 79 lewat tembakan Stephan El Shaarawy.
Merasa di atas angin, Milan terus mengejar gol ketiga. Namun hingga waktu usai, Lazio bisa mempertahankan keunggulan mereka dan mengamankan tiga poin. Kemenangan ini mengukuhkan Lazio di posisi ketiga Serie A, sementara Milan kian terpuruk di posisi 11 klasemen. (bola/row)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Galliani: Allegri Tidak Akan Dipecat!
Liga Italia 21 Oktober 2012, 19:31
-
Allegri: Milan Bisa Terancam Degradasi
Liga Italia 21 Oktober 2012, 11:08
-
Highlights Serie A: Lazio 3 - 2 AC Milan
Open Play 21 Oktober 2012, 07:30
-
Laporta 'Promosikan' Guardiola Pada Milan
Liga Italia 21 Oktober 2012, 07:00
-
Review: Ketat, Lazio Pecundangi Milan
Liga Italia 21 Oktober 2012, 03:40
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR