
AS Roma tampak lebih mendominasi di sepuluh menit awal pertandingan. Klub ibu kota tersebut setidaknya mencatatkan 4 tembakan berbanding 1 milik Empoli.
Pada menit ke 25, penyerang AS Roma, Juan Iturbe harus digantikan oleh Alessandro Florenzi akibat cedera.
Kesialan bagi Roma semakin bertambah setelah Kostas Manolas dikartu merah pada menit ke 37 akibat melanggar Riccardo Saponara di dalam kotak penalti. Sang eksekutor penalti, Massimo Maccarone sukses menjalankan tugasnya dengan baik. AS Roma 0-1 Empoli.
Setelah gol tersebut, Rudi Garcia memutuskan untuk menarik Francesco Totti dan menggantinya dengan Davide Astori.
Kartu merah juga diterima oleh gelandang Empoli, Ricardo Sponara akibat melakukan hand ball.
Di sepanjang sisa laga, AS Roma nampak kesulitan mengejar ketertinggalannya akibat kalah jumlah pemain. Babak pertama berakhir dengan kedudukan AS Roma 0-1 Empoli.
Babak kedua dimulai, AS Roma langsung mengambil inisiatif penyerangan terlebih dahulu lewat kaki Radja Nainggolan di menit 53. Namun sayang tendangannya masih melebar.
Beberapa menit berselang, serigala ibu kota akhirnya mampu menyamakan kedudukan lewat kaki Maicon yang mendapat umpan dari Miralem Pjanic.
Pada menit ke 79, AS Roma nyaris saja memimpin andai tendangan kaki kanan Alessandro Florenzi dari luar kotak penalti tidak melambung.
Kedua tim terlibat dalam kondisi saling serang di sepanjang babak kedua. Namun akibat buruknya penyelesaian akhir tidak ada tambahan gol tercipta. Skor akhir AS Roma 1-1 Empoli
Susunan Pemain
AS Roma: Sanctis, Maicon (Verde), Manolas, Mbiwa, Holebas, Pjanic, Keita, Nainggolan, Iturbe (Florenzi), Totti (Astori), Ljajic
Empoli: Sepe, Rugani, Valdifiori (Signorelli), Rui, Hysaj, Saponara, Vecino, Barba, Maccarone (Zielinski), Croce, Pucciarelli (Mchedlidze).
Statistik Laga
Penguasaan bola: 56% - 44%
Shot (on goal): 20 (3) - 7 (5)
Corner: 7 - 3
Pelanggaran: 18 - 10
Kartu kuning: 3 - 4
Kartu merah: 1 - 1. (bola/jrc)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Konoplianka Tolak Roma Demi Premier League
Liga Inggris 1 Februari 2015, 16:40
-
Highlights Serie A: AS Roma 1-1 Empoli
Open Play 1 Februari 2015, 05:50
-
Galeri 1 Februari 2015, 05:21
-
Review: Mendominasi, AS Roma Hanya Bisa Seri
Liga Italia 1 Februari 2015, 04:54
-
Resmi, AS Roma Datangkan Doumbia Untuk Gantikan Destro
Liga Italia 31 Januari 2015, 23:48
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persijap Jepara vs Semen Padang 20 November 2025
Bola Indonesia 19 November 2025, 19:30
-
Kebangkitan Bintang Polandia: Mengapa Zielinski Jadi Pilihan Terbaik untuk Derby Milan
Liga Italia 19 November 2025, 19:23
-
BRI Super League: Persiapan Maksimal Persebaya untuk Derby Jatim Kontra Arema
Bola Indonesia 19 November 2025, 18:31
-
BRI Super League: Derby Jatim, 3 Pilar Arema FC Absen Lawan Persebaya Surabaya di GBT
Bola Indonesia 19 November 2025, 18:23
-
3 Pekerjaan Rumah Mendesak Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025
Tim Nasional 19 November 2025, 17:47
-
Siaran Langsung BRI Super League: Persib vs Dewa United, Tayang di Vidio
Bola Indonesia 19 November 2025, 17:01
-
Pengakuan Emosional Maldini: Sulit Bicara Soal AC Milan, Tapi Hati Tetap Merah Hitam
Liga Italia 19 November 2025, 17:00
-
Simak BRI Super League 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Bola Indonesia 19 November 2025, 16:57
-
Diam dalam Sunyi, MU Ternyata Rajin Pantau Pemain Timnas Jerman Ini
Liga Inggris 19 November 2025, 16:44
-
Dino Zoff Soroti Sepak Bola Italia: Serie A Terlalu Lambat dan Banyak Drama!
Piala Dunia 19 November 2025, 16:31
-
Puja-puji Matheus Cunha untuk Rekrutan Anyar MU Ini: Enak Banget Main Ama Dia!
Liga Inggris 19 November 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR