
Bola.net - Klub Serie A, Atalanta resmi mengaktifkan opsi pembelian permanen untuk bek Cristian Romero dari Juventus, sebelum kemudian akan dijual lagi ke Tottenham.
Tahun lalu Atalanta meminjam Romero dari Juventus selama dua tahun dengan biaya 2 juta euro disertai dengan opsi pembelian permanen senilai 16 juta euro.
Juventus Alami Kerugian
Kini lewat laman resmi mereka, Juventus menyatakan bahwa Atalanta telah mengaktifkan opsi pembelian permanen Romero. Biaya 16 juta euro akan dicicil dalam tiga tahap.
Berkat transfer ini, maka neraca keuangan Juventus untuk musim 2020/21 mengalami kerugian senilai 4,8 juta euro karena penghapusan sebagian nilai hak pendaftaran sang pemain.
Usai resmi membeli permanen Romero dari Juventus, Atalanta kini bakal menjual bek asal Argentina tersebut ke Tottenham dengan nilai 50 juta euro plus bonus 5 juta euro.
Sudah Berada di London
Romero sendiri sudah berada di London, Inggris untuk melakoni proses tes medis sebelum kemudian diresmikan sebagai pemain anyar Tottenham.
Menariknya, penjualan Romero dari Juventus ke Atalanta dan kini dari Juventus menuju Spurs ditangani oleh orang yang sama, yakni Fabio Paratici.
Sumber: Juventus FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Skuad Barcelona untuk Trofi Joan Gamper vs Juventus: Tak Ada Lionel Messi
Liga Spanyol 7 Agustus 2021, 18:30
-
Dejan Kulusevski Mau Langsung Juara? Gabung Manchester City Saja!
Liga Italia 7 Agustus 2021, 18:01
-
Juventus Tersandung Kasus Tweet Bernada Rasis, Adidas Ikut Ngambek
Liga Italia 7 Agustus 2021, 05:10
-
Juventus Resmi Lepas Merih Demiral ke Atalanta
Liga Italia 7 Agustus 2021, 00:44
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR