Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengaku gagal mengantisipasi kartu merah yang diterima oleh salah seorang pemainnya, Miralem Pjanic. Padahal pada saat itu, ia sudah tahu kalau gelandang asal Bosnia tersebut sedang dalam resiko yang tinggi.
Pjanic diganjar kartu kuning keduanya saat kedapatan menyentuh bola menggunakan tangannya di menit ke-47. Untungnya, Napoli juga telah mendapatkan kartu merah pada babak pertama setelah sang kiper, Alex Meret, mengganjar Cristiano Ronaldo di luar kotak penalti.
Untung bagi Juventus, kehilangan Pjanic tidak menjadi pukulan telak. Mereka berhasil memanfaatkan keunggulan jumlah pemain di babak pertama dengan mencetak dua gol, yang salah satunya lahir dari tendangan bebas Pjanic.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Allegri Tertidur
Allegri sadar bahwa posisi Pjanic sejatinya berada di ujung tanduk, dan seharusnya sudah ia tarik keluar sebelum mendapatkan kartu merah. Namun ia mengaku lengah dan tak menyangka mantan pemain AS Roma tersebut harus keluar lebih cepat dari yang ia perkirakan.
"Saya tertidur, sebab seharusnya saya sudah mengganti Pjanic saat ia mendapatkan kartu pertamanya. Dia dalam posisi yang beresiko, tapi saya tidak menyangka ia tak bisa mengatasinya," tutur Allegri usai pertandingan kepada Sky Sport Italia.
Kartu merah yang didapatkan Pjanic mungkin tepat, namun wasit yang memimpin laga kali ini tak bisa mengelak dari kritikan. Publik menyoroti keputusannya mengusir Meret keluar lapangan karena hukuman kartu merah dirasa terlalu memberatkan.
"Peraturannya, dari apa yang saya ketahui, berkata bahwa Meret seharusnya dikartu merah terlepas ia melakukan kontak ataupun tidak. Wasit telah memutuskan, begitu pula dengan VAR. Wasit tampil cukup apik dan membaca situasi dengan baik," lanjutnya.
Banyak Kesalahan
Ketimbang mengkritik wasit, Allegri lebih memilih menyoroti performa tim secara keseluruhan. Ia tampak kecewa karena anak asuhnya terlalu banyak melakukan kesalahan dalam permainan operannya.
"Kami membuat terlalu banyak kesalahan dengan operan-operan kami, kami bermain terlalu dalam dan membiarkan Napoli menyerang," tambahnya.
"Sisi positifnya, kami bisa merasakan penderitaan saat berada di bawah tekanan lawan," tandasnya.
Kemenangan tersebut membuat Juventus semakin kokoh di puncak klasemen dengan perbedaan 16 poin atas Napoli yang menghuni peringkat dua. Selain itu juga, Cristiano Ronaldo dkk memperpanjang catatan tak terkalahkan mereka di Serie A menjadi 26 laga.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video statistik Real Madrid vs Barcelona pada laga pekan ke-26 La Liga 2018-2019, Minggu (3/3/2019) di Santiago Bernabeu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Modric Akui Madrid Rindukan Ronaldo
Liga Spanyol 4 Maret 2019, 22:57
-
Rintis Karir Melatih, Andea Pirlo Kembali ke Juventus?
Liga Italia 4 Maret 2019, 22:30
-
Ditinggal Allegri, Juventus Akan Bajak Jurgen Klopp?
Liga Italia 4 Maret 2019, 19:20
-
Napoli tak Merasa Kalah dari Juventus
Liga Italia 4 Maret 2019, 10:21
-
Hasil Lengkap, Klasemen dan Top Skor Pekan ke-26 Serie A
Liga Italia 4 Maret 2019, 08:21
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR