
Pada pertandingan pertamanya, Sassuolo dikalahkan Juventus melalui adu penalti. Namun mereka justru berhasil menjadi juara di 45 menit terakhir melawan Rossoneri.
Juventus 0-0 AC Milan (6-7 penalti)
Menjadi laga pembuka dalam Trofeo Tim 2013, baik Juve maupun AC Milan menampilkan permainan saling menyerang. Kedua tim tampak memburu kemenangan meskipun hanya dalam ajang pemanasan menjelang musim baru.
Meski saling serang, tak satu gol pun tercipta dalam pertandingan itu. Milan bisa saja memenangkan pertandingan andai eksekusi Robinho di menit ke 30 tak bisa diblok oleh Marco Storari.
Juve tak mau kalah, mereka mencoba bermain lebih menyerang. Mengandalkan pemain baru mereka, Carlos Tevez, serangan Bianconeri belum mampu menciptakan gol. Hingga menit ke 45 kedudukan imbang tanpa gol masih bertahan. Dan pertandingan dilanjutkan dengan adu penalti.
Dalam drama adu penalti, dari delapan eksekutor di kubu Milan, hanya Nocerino yang gagal menjalankan tugasnya. Sedangkan di pihak Bianconeri, Lichtsteiner dan Padoin gagal. Milan memenangkan pertandingan dengan skor 7-6. Dengan hasil ini Milan mengumpulkan dua poin sedangkan Juve satu poin.
Susunan Pemain:
Juventus: Storari; Peluso, Ogbonna, Lichtsteiner; Isla, Padoin, Vidal, Asamoah, De Ceglie; Llorente (Vucinic 35), Tevez.
Milan: Abbiati; Antonini (Zaccardo 34), Bonera, Mexes, Constant; Traoré, de Jong, Nocerino; Boateng; Robinho, Niang.
Juventus 0-0 Sassuolo (4-3 penalti)
Di laga kedua, Juventus sepertinya tak mau kembali menelan kekalahan. Apalagi lawan yang dihadapi kali ini adalah klub promosi Sassuolo.
Namun ternyata, Juve harus bersusah payah mewujudkan ambisinya. Duet Matri dan Vucinic tak mampu membuat daya gedor Bianconeri tajam. Serangan-serangan yang mereka lancarkan kerap kali membentur tembok pertahanan Sassuolo.
Kubu tuan rumah tampil cukup mengesankan. Mereka sanggup beberapa kali mengancam gawang Juve. Namun hingga babak berakhir, kedudukan masih tetap 0-0. Dan akhirnya lagi-lagi pertandingan harus dilanjutkan dengan adu penalti.
Dalam drama adu penalti kali ini, Juve lebih beruntung. Mereka unggul 4-3. Dengan hasil tersebut, kini mereka mengumpulkan tiga poin, dan Sassuolo hanya satu poin.
Susunan Pemain:
Juventus: Storari (Rubinho 25); Lichtsteiner (Penna 25), Ogbonna, Peluso (Buchel 29); Isla (Vidal 37), Padoin (Motta 18), Rossi, Asamoah, De Ceglie (Pol Garcia 18); Matri, Vucinic (Quagliarella 25)
Sassuolo: Pomini; Gazzola, Antei, Terranova, Longhi; Kurtic, Magnanelli, Missiroli; Berardi, Zaza, Alexe.
Milan 1-2 Sassuolo
Dalam pertandingan terakhir ini, Sassuolo justru sukses menggebuk Milan dengan skor 2-1. Jalannya pertandingan berlangsung terbuka. Baik Milan maupun Sassuolo saling melancarkan serangan demi kemenangan.
Laga baru berjalan empat menit, Milan membuka peluang menjuarai Trofeo Tim. Melalui Petagna, Rossoneri unggul terlebih dulu.
Ketinggalan satu gol membuat Sassuolo semakin meningkatkan serangannya. Hasilnya, di menit ke 12 Masucci berhasil menyamakan kedudukan.
Dan di penghujung pertandingan, lagi-lagi Masucci menjadi momok Milan. Ia berhasil menyarangkan gol keduanya sekaligus menutup pertandingan dengan kemenangan untuk timnya.
Dengan hasil tersebut, Sassuolo menjuarai Trofeo Tim dengan mengumpulkan empat poin. Disusul kemudian Juventus dengan tiga poin dan Milan dua poin.
Susunan Pemain:
Milan: Gabriel; Zaccardo, Bonera, Mexes (Strasser 28), Constant (Piccinocchi 35); Poli, Cristante, Nocerino (Traore 24); Emanuelson; Robinho (Niang 19) (Kinglsey Boateng 37), Petagna (Oduamadi 44)
Sassuolo: Pomini; Marzorati, Rossini, Bianco (Gliozzi 44), Longhi (Laverone 11); Kurtic (Gomes 11), Manganelli, Missiroli (Laribi 11); Falcinelli, Masucci, Pavoletti. (bola/gag)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Internasional Juventus Telah Kembali
Liga Italia 24 Juli 2013, 22:30
-
Diminati Fiorentina dan Juve, Verratti Minta Naik Gaji
Liga Champions 24 Juli 2013, 21:26
-
Conte Bicara Soal Performa Juve di Trofeo TIM
Liga Italia 24 Juli 2013, 11:55
-
Liga Italia 24 Juli 2013, 09:30

-
Jovetic Benarkan Adanya Minat Dari Juventus
Liga Inggris 24 Juli 2013, 08:00
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR