
Bola.net - Juventus sukses mengamankan kemenangan tipis tanpa kebobolan ketika menjamu Napoli pada pekan ke-15 Serie A 2023/2024, Sabtu (9/12/2023). Juventus memenangi pertandingan di Allianz Stadium ini dengan skor 1-0.
Gol tunggal yang menjadi penentu kemenangan Juventus atas sang juara bertahan diciptakan oleh Federico Gatti pada menit 51. Gol itu lahir dari assist Andrea Cambiaso.
Meski berposisi sebagai pemain belakang, Gatti cukup rajin mencetak gol untuk Juventus. Di Serie A musim ini, torehan gol bek 25 tahun Italia tersebut untuk Juventus bahkan cuma kalah dari dua rekannya yang berposisi sebagai penyerang, yakni Dusan Vlahovic dan Federico Chiesa.
3 Gol Federico Gatti untuk Juventus

Di Serie A musim ini, Gatti telah mencetak tiga gol untuk Juventus. Tiga gol itu diukirnya dalam 13 penampilan.
Yang pertama adalah ketika Juventus menang 2-0 menjamu Torino pada pekan ke-8. Yang kedua adalah saat Juventus menang 2-1 di kandang Monza pada pekan ke-14.
Gol Gatti ke gawang Monza memberi Juventus sebuah kemenangan dramatis.
Waktu itu, gol pembuka Adrien Rabiot menit 12 sempat dibalas di menit 91, tapi Juventus mampu mengunci kemenangan. Gol kemenangan disarangkan oleh Gatti di menit 94.
Setelah menjadi pahlawan kemenangan atas Monza, kini Gatti menjadi penentu kemenangan Juventus atas Napoli.
Para Pencetak Gol Juventus di Serie A 2023/2024

5 gol: Dusan Vlahovic
4 gol: Federico Chiesa
3 gol: Federico Gatti
2 gol: Adrien Rabiot, Arkadiusz Milik
1 gol: Andrea Cambiaso, Daniele Rugani, Danilo, Fabio Miretti, Bremer, Manuel Locatelli
Hasil dan Jadwal Serie A 2023/2024 Pekan 15

Sabtu, 9 Desember 2023
02:45 WIB Juventus 1-0 Napoli
21:00 WIB Hellas Verona 1-1 Lazio
Minggu, 10 Desember 2023
00:00 WIB Atalanta 3-2 AC Milan
02:45 WIB Inter Milan 4-0 Udinese
18:30 WIB Frosinone 0-0 Torino
21:00 WIB Monza 1-0 Genoa
Senin, 11 Desember 2023
00:00 WIB Salernitana 1-2 Bologna
02:45 WIB AS Roma 1-1 Fiorentina
Selasa, 12 Desember 2023
00:30 WIB Empoli vs Lecce
02:45 WIB Cagliari vs Sassuolo
Klasemen Serie A
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bintang Lazio Ini Merapat ke Juventus Pada Tahun 2024?
Liga Italia 11 Desember 2023, 18:48
-
Vlahovic, Chiesa, Gatti, Begitu Urutannya
Liga Italia 11 Desember 2023, 08:07
-
Napoli di Tangan Walter Mazzarri: Menang di Awal, Hattrick Kalah Kemudian
Liga Italia 11 Desember 2023, 08:03
-
Hasil, Klasemen, & Top Skor Liga Italia: Inter & Juventus Menang, Milan Doang yang Nggak
Liga Italia 11 Desember 2023, 07:26
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini Live di Vidio, 9-12 Desember 2023
Liga Italia 10 Desember 2023, 18:11
LATEST UPDATE
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:04
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 5 Januari 2026, 09:00
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 08:48
-
Jadwal Lengkap Turnamen Voli Indonesia 2026, Jangan Lupa Dukung Tim Favoritmu!
Voli 5 Januari 2026, 08:40
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR