Bola.net - - Pemain bertahan baru AS Roma, Hector Moreno mengatakan bahwa dirinya sangat antusias melanjutkan karir di tim besar seperti Giallorossi. Dia pun berharap memiliki kesempatan untuk melanjutkan perkembangannya dan juga mencetak banyak gol.
Bek asal Meksiko ini telah lama diberitakan sebagai rekrutan baru Roma di musim panas ini. Namun karena bergabung dengan timnas Meksiko di Piala Konfederasi, baru akhir pekan ini diperkenalkan sebagai pemain baru Giallorossi senilai 5,7 juta euro dari PSV Eindhoven.
Moreno sendiri akan bergabung dengan tim untuk melakukan latihan pramusim. Dia mengaku senang bergabung dengan tim hebat seperti Giallorossi.
"Sangat menyenangkan bagi saya berada di sini. Ini tantangan yang bagus, tapi juga kesempatan yang luar biasa untuk melanjutkan perkembangan saya," ujarnya kepada Roma TV.
Selama dua musim bermain untuk PSV, Moreno telah mencetak 11 gol, tujuh di antaranya ia ciptakan musim lalu. Torehan itu jelas merupakan capaian besar mengingat dia adalah seorang bek.
Namun dia berharap melanjutkan catatan positif itu saat bersama AS Roma.
"Saya menganggap diri saya bek yang suka keluar dari belakang dengan bola di kaki. Anda harus selalu siap ketika bertahan, tapi Serie A adalah jenis sepakbola di mana saya akan banyak memperbaiki diri, karena saya harus agresif," tambahnya.
"Saya memiliki kesempatan mencetak gol dalam beberapa tahun terakhir dan berharap bisa terus seperti itu di masa depan. Saya selalu mengatakan kepada diri sendiri bahwa yang paling penting adalah tak kebobolan daripada mencetak satu gol. Bila saya mencetak gol dan membantu kiper tak kebobolan, maka itulah tujuan akhirnya," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Selesaikan Transfer Szczesny Minggu Ini
Liga Italia 17 Juli 2017, 15:30
-
Hector Moreno Idamkan Scudetto Bersama Roma
Liga Italia 17 Juli 2017, 12:29
-
Gabung Roma Jadi Langkah Besar Dalam Karir Moreno
Liga Italia 17 Juli 2017, 12:05
-
Walau Seorang Bek, Moreno Ingin Cetak Banyak Gol di Roma
Liga Italia 17 Juli 2017, 11:48
-
Mahrez Masih Nantikan Arsenal?
Liga Inggris 17 Juli 2017, 10:55
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR