
Bola.net - AC Milan menampilkan salah satu performa terbaiknya ketika menghadapi Juventus di Serie A yang dihelat di San Siro, Rabu (8/7/2020) dini hari WIB. Dan berikut pemain yang tampil bagus dan buruk di laga AC Milan vs Juventus.
AC Milan sejatinya sempat tertinggal dua gol terlebih dahulu dari Juventus, masing-masing karena gol Adrien Rabiot dan Cristiano Ronaldo. Namun, Rossoneri memperlihatkan kebangkitan luar biasa setelah itu.
Tuan rumah sukses membalikkan keadaan dan akhirnya menang 4-2 berkat gol-gol yang dicetak Zlatan Ibrahimovic, Franck Kessie, Rafael Leao, dan Ante Rebic.
Performa penggawa Juventus, terutama di lini pertahanan begitu buruk. Daniele Rugani dan Leonardo Bonucci menjadi aktor di balik buruknya pertahanan Bianconeri. Sementara di sisi AC Milan, performa Ante Rebic, Zlatan Ibrahimovic dan Franck Kessie begitu menonjol
Dan berikut adalah pemain yang bersinar dan yang tenggelam di laga AC Milan vs Juventus.
Yang Tenggelam: Daniele Rugani

Salah satu keputusan yang banyak dinilai sebagai blunder Maurizio Sarri pada laga ini adalah memainkan Daniele Rugani. Meskipun stok bek Juventus memang minim karena beberapa bek lain suspensi dan juga cedera.
Tak banyak mendapatkan ujian di babak pertama, petaka datang di babak kedua. Meskipun berperan penting atas intersep untuk menginisiasi gol pertama Juventus, Rugani justru berperan besar atas dua gol balasan AC Milan.
Performa ini menunjukkan bahwa Rugani masih belum bisa diandalkan di level tinggi seperti laga ini.
Yang Tenggelam: Leonardo Bonucci

Secara keseluruhan performa pertahanan Juventus memang tak sesolid biasanya. Melihat performa Bonucci, fans Juventus memang layak untuk kecewa.
Duetnya bersama Rugani sangat rentan diserang dan dilewati. Bonucci sendiri mengakibatkan penalti untuk memperkecil kedudukan. Setelah itu seperti kehilangan permainannya dan kebobolan tiga gol tambahan.
Yang Tenggelam: Alessio Romagnoli

Pertandingan melawan Juventus bisa jadi merupakan performa terburuk dari sang kapten.
Dua gol dari Juventus ada andil dari Romagnoli. Yang pertama ia gagal menghentikan Adrien Rabiot melepas tembakan keras dari luar kotak penalti, yang kedua ketika terjadi salah paham kordinasi di pertahanan hingga akhirnya Ronaldo dengan bebas menaklukkan Donnarumma.
Yang Tenggelam: Danilo

Performa yang sangat jauh dari harapan ditunjukkan Danilo di sisi kiri pertahanan Juventus.
Sulit untuk mengingat banyak hal yang dia lakukan dengan baik di pertandingan ini. Alex Sandro sebenarnya lebih buruk ketika ia tampil dari bangku cadangan, tapi itu bisa dimaklumi pasca-cedera. Semakin sedikit Danilo bermain di sebelah kiri, tampaknya akan semakin baik untuk Juventus.
Yang Bersinar: Franck Kessie

Pertandingan melawan Juventus bisa jadi merupakan performa terbaik dari Kessie sejauh ini.
Berada di lini tengah, Kessie menunjukkan upaya tak kenal lelah menghentikan permainan Juventus dan pergerakan pemain mereka. Menjaga keseimbangan di lini tengah, dan mampu mematikan bola sebelum masuk ke pertahanan, meskipun kecolongan dua gol.
Secara ofensif ini juga menjadi permainan terbaik Kessie. Gol yang ia cetak menunjukkan kemampuannya membaca permainan, ketenangan saat membawa bola dan kecerdikannya mengecoh Bonucci sebelum mengeksekusi bola membuktikan hal itu.
Yang Bersinar: Ante Rebic

Rebic tampil luar biasa pada laga ini. Selalu terlibat dalam setiap serangan Rossoneri. Energi yang ia bawa untuk tim begitu krusial di momen-momen penting pertandingan. Yang pertama adalah ketika ia berperan atas penalti untuk Milan, untuk kemudian memberi assist pada Leao membawa Milan berbalik unggul 3-2.
Performa gemilangnya semakin lengkap ketika ia didorong lebih maju dan kemudian menutupnya dengan sebuah gol penentu. Performanya seperti gambaran kebangkitan AC Milan secara keseluruhan.
Yang Bersinar: Zlatan Ibrahimovic

Performa yang sangat positif setelah penampilan yang tak bisa dikatakan brilian.
Penalti brilian yang membawa Milan memperkecil skor menjadi awal kebangkitan Milan pada laga ini. Setelah itu, Ibrahimovic memberikan assist bagi Kessie untuk menyamakan kedudukan. Kehadirannya sangat penting bagi tim muda AC Milan.
Statistik Ibrahimovic untuk Milan pun menunjukkan betapa pentingnya Ibrahimovic. Penyerang asal Swedia tersebut telah terlibat dalam 8 gol dari 9 penampilannya sebagai starter di Serie A musim ini. Rinciannya adalah lima gol dan tiga assist.
Yang Bersinar: Cristiano Ronaldo

Tanpa kehadiran Paulo Dybala yang absen karena akumulasi kartu, Cristiano Ronaldo menjadi andalan dalam urusan gol Juventus.
Meskipun Cristiano Ronaldo mencetak gol hebat dalam hal teknik dan selalu mengancam baik ketika menguasai bola atau lewat pergerakan tanpa bolanya, dia tidak cukup membuat dampak yang diharapkan dalam pertandingan ini.
Ronaldo memikul terlalu banyak tanggung jawab di lini depan sendirian pada laga ini, karena penyerang yang lain nyaris tak memberikan ancaman ketika Paulo Dybala absen. Namun secara keseluruhan, kinerja Ronaldo tetap solid.
Highlights AC Milan vs Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Musim Depan, Mario Mandzukic akan Hantui Juventus di Serie A?
Liga Inggris 8 Juli 2020, 20:20
-
Rafael Leao Ungkap Kunci Kemenangan AC Milan Atas Juventus
Liga Italia 8 Juli 2020, 18:27
-
3 Kiper yang Bisa Menggantikan Gianluigi Buffon di Juventus
Editorial 8 Juli 2020, 16:56
-
Yang Bersinar dan Yang Tenggelam di Laga AC Milan vs Juventus
Liga Italia 8 Juli 2020, 15:06
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR