Bola.net - - ONE Championship telah menggelar ajang tarung Mixed Martial Art (MMA) bertajuk ONE: FOR HONOR di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (3/5/2019) malam. Pada laga utama, petarung asal Inggris, Jonathan Haggerty berhasil merebut gelar ONE Flyweight Muay Thai World Championship dari Sam-A Gaiyanghadao.
Sejak awal ronde pertama, kedua petarung langsung saling berbagi serangan dengan berbagai kombinasi pukulan dan tendangan yang bertenaga. Haggerty kemudian berhasil dua kali menjatuhkan Sam-A lewat pukulan jab kiri di ronde ketiga dan ronde kelima.
Aksi pertarungan keduanya pun begitu menegangkan dan ketat sepanjang laga. Pada akhirnya, ketiga juri memberikan kemenangan angka mutlak kepada Haggerty.
Sementara itu, petarung wanita unggulan Indonesia, Priscilla Hertati Lumban Gaol berhasil mengalahkan atlet asal Kamboja, Nou Srey Pov pada pertarungan kelas atom (atomweight). Di hadapan para pendukungnya, Priscilla menang dengan kemenangan angka mutlak dalam tiga ronde.
Sejak awal pertarungan, Priscilla secara konsisten memberikan tekanan kepada Srey Pov. Kerja keras petarung yang akrab disapa Tathi ini kemudian membuahkan hasil lantaran pada akhirnya ketiga juri memberikannya kemenangan.
Hasil positif juga didapat oleh petarung Indonesia lainnya yaitu Adrian Mattheis. Atlet yang akrab disapa Papua Badboy ini sukses mengalahkan Himanshu Kaushik dari India.
Sejak awal bel ronde pertama berbunyi, Adrian mengombinasikan kemampuan menyerangnya dengan gulat. Tak perlu menunggu lama, tekanan Adrian yang melakukan kuncian rear naked choke akhirnya membuat Kaushik tak dapat berkutik dan memaksanya menyerah.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Hasil Lengkap ONE: FOR HONOR
1. Laga ONE Super Series Flyweight Muay Thai World Championship: Jonathan Haggerty mengalahkan Sam-A Gaiyanghadao dengan kemenangan angka mutlak setelah 5 ronde.
2. Laga Mixed Martial Arts Welterweight: Kiamrian Abbasov mengalahkan Yushin Okami dengan TKO pada menit 1:10 di ronde 2
3. Laga Mixed Martial Arts Catch Weight (71.4kg): Marat Gafurov mengalahkan Tetsuya Yamada dengan Kemenangan Angka Mutlak setelah 3 ronde
4. Laga ONE Super Series Bantamweight Muay Thai: Yodpanomrung Jitmuangnon mengalahkan Tyler Hardcastle dengan Knockout (KO) pada menit 2:11 di Ronde 3
5. Laga Mixed Martial Arts Women’s Atomweight: Priscilla Hertati Lumban Gaol mengalahkan Nou Srey Pov dengan kemenangan angka mutlak setelah 3 ronde.
6. Laga Mixed Martial Arts Featherweight: Thanh Le mengalahkan Yusup Saadulaev dengan Knockout (KO) pada menit 0:12 di ronde 2
7. Laga Mixed Martial Arts Bantamweight: Dae Hwan Kim mengalahkan Ayideng Jumayi dengan TKO pada menit 4:11 di Ronde 1
8. Laga Mixed Martial Arts Featherweight: Ryogo Takahashi mengalahkan Keanu Subba dengan TKO pada menit 1:46 di Ronde 1
9. Laga Mixed Martial Arts Bantamweight: Sunoto mengalahkan Paul Lumihi dengan kemenangan angka mutlak setelah 3 ronde
10. Laga ONE Super Series Bantamweight Muay Thai: Kenta Yamada mengalahkan Deividas Danyla dengan Kemenangan Angka (Split Decision) setelah 3 ronde
11. Laga Mixed Martial Arts Flyweight: Chan Rothana mengalahkan Rudy Agustian dengan TKO pada menit 2:50 di Ronde 2
12. Laga ONE Super Series Bantamweight Muay Thai: Andrew Miller mengalahkan Mohammed Bin Mahmoud dengan kemenangan anfka mutlak setelah 3 ronde.
13. Laga Mixed Martial Arts Strawweight: Adrian Mattheis mengalahkan Himanshu Kaushik dengan Kuncian (Rear Naked Choke) pada menit 4:42 di Ronde 1
14. Laga Mixed Martial Arts Strawweight: Angelo Bimoadji mengalahkan Guntur dengan Kuncian (Armbar) di menit 4:56 pada Ronde 1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
ONE Championship: Petarung Inggris Rebut Gelar di Jakarta
Olahraga Lain-Lain 4 Mei 2019, 02:20 -
Latihan Terbuka ONE Championship Sebelum Mentas di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 30 April 2019, 22:50 -
ONE Championship: Priscilla Lumban Gaol Tak Ingin Kalah Lagi
Olahraga Lain-Lain 29 April 2019, 03:12
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR