
Bola.net - Labuan Bajo akan kembali menjadi tuan rumah lari marathon yang diikuti seribuan peserta. Event bertajuk Indonesia Financial Group (IFG) Labuan Bajo Marathon 2023 itu bakal digelar pada 4 November 2023, di Waterfront City Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).
IFB Labuan Bajo Marathon 2023 merupakan edisi kedua. Event ini digelar sebagai komitmen IFG dalam mendorong kegiatan olahraga, sekaligus menggerakkan ekonomi masyarakat Labuan Bajo.
”Pada penyelenggaraan tahun lalu, event Labuan Bajo Marathon diikuti 1.200 peserta dan mendapatkan respons yang sangat positif dari stakeholders IFG dan masyarakat Labuan Bajo,” ujar Direktur Utama (Dirut) IFG, Hexana Tri Sasongko.
"Pada IFG Labuan Bajo Marathon 2023, kami menargetkan partisipasi 1.500 peserta dari berbagai daerah dan sejumlah negara," katanya menambahkan.
IFG Labuan Bajo Marathon 2023 mengusung tema The Most Challenging Marathon with The Most Beautiful Scene in Indonesia. Tema ini merepresentasikan perpaduan antara maraton dengan topografi yang menantang, sekaligus menyajikan keelokan alam Labuan Bajo.
Ada banyak pilihan jarak pada IFG Labuan Bajo Marathon 2023. Meliputi, Marathon 42 Km, Half Marathon 21 Km, 10 Km, dan 5 Km.
Didukung PB PASI
Penyelenggaraan IFG Labuan Bajo Marathon 2023 mendapat dukungan penuh dari Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI). Tak hanya mendukung, perwakilan PB PASI juga akan ikut mendampingi kegiatan ini.
Kehadiran PB PASI untuk memastikan bahwa perlombaan berjalan sesuai syarat dan ketentuan olahraga atletik. PB PASI dan IFG juga akan berkolaborasi memajukan olahraga atletik di Indonesia, khususnya lari.
"PB PASI mengapresiasi IFG Labuan Bajo Marathon 2023 yang berkontribusi memajukan olahraga atletik di Indonesia. PB PASI akan mendampingi dan memantau agar perlombaan ini berjalan sesuai ketentuan olahraga atletik," imbuh Komisi Pemasaran PB PASI, Satyo Haryo Wibisono.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sukses Besar, Pelari Asal Kenya Mendominasi Mandiri Jogja Marathon 2023
Lain Lain 20 Juni 2023, 19:07
-
Hadirkan 3 Kategori Lomba, Borobudur Marathon 2021 Siap Digelar
Olahraga Lain-Lain 27 November 2021, 00:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR