Bola.net - - Winger Manchester City Riyad Mahrez mengatakan berada di posisi pertama atau kedua sama saja dan menegaskan timnya wajib menganggap semua laga di sisa musim ini sebagai laga final.
City baru saja memenangkan pertandingan melawan Bournemouth. Pasukan Josep Guardiola ini berhasil menang dengan skor tipis 1-0.
Gol semata wayang City di laga itu dihasilkan oleh Mahrez. Kemenangan itu sendiri membuat The Citizen menjadi pemuncak klasemen dengan raihan 71 poin dari 29 laga.
Liverpool sebenarnya punya kesempatan untuk bisa kembali ke puncak, jika mereka bisa meraih kemenangan atas Everton. Akan tetapi The Reds hanya bisa bermain imbang 0-0 di Goodison Park
Hasil itu membuat Liverpool tertahan di posisi kedua. Mereka sekarang meraih 70 poin dari 29 pertandingan.
Sama Saja
Mahrez kemudian ditanya, mana yang lebih baik antara mengejar atau dikejar dalam kaitannya dengan posisi mereka di puncak klasemen. Pemain asal Aljazair ini menganggap keduanya sebenarnya sama saja.
Menurutnya, baik di posisi dikejar atau mengejar, semuanya tetap harus mencari kemenangan. Ia juga mengatakan bahwa semua laga di sisa musim harus dianggap bak final.
"Pada akhirnya, itu sama saja. Anda harus bermain untuk menang, karena meskipun Anda berada di depan, Anda harus bermain untuk tetap berada di depan," ujarnya pada Dugout.
"Jika Anda di belakang, Anda harus bermain untuk memperpendek selisihnya. Jadi saya pikir kita harus membuat setiap pertandingan seperti final hingga akhir musim dan kemudian kita akan lihat," tutur Mahrez.
Sempurna
Mahrez kemudian ditanya terkait kemenangan timnya atas Bournemouth. Ia mengaku senang timnya bisa meraih tiga poin di markas sang lawan, karena hal itu sebenarnya bukan hal yang mudah dilakukan.
"Tiga poin yang sangat besar bagi kami. Kami sangat senang datang dan mendapatkan poin dari sini karena tidak mudah untuk bermain di sini," ujarnya.
"1-0 sempurna untuk kami," sambung Mahrez.
Berita Video
Berita Video David Beckham Diabadikan LA Galaxy dalam Wujud Patung.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kevin De Bruyne Pastikan Cederanya Tidak Parah
Liga Inggris 4 Maret 2019, 20:40
-
Thiago Alcantara Masuk Daftar Belanja Manchester City
Liga Inggris 4 Maret 2019, 20:00
-
Imbang Lawan Everton, Souness Khawatir Liverpool Gagal Juara
Liga Inggris 4 Maret 2019, 18:20
-
Mahrez: Semua Pertandingan di Sisa Musim Ini Adalah Final
Open Play 4 Maret 2019, 17:15
-
Liverpool Merosot, Robertson: Sekarang Tekanan Ada di Man City
Liga Inggris 4 Maret 2019, 15:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR