
Bola.net - Thomas Tuchel tak perlu menunggu waktu lama untuk melakoni debut sebagai pelatih baru Chelsea. Hanya beberapa jam setelah ditunjuk menggantikan Frank Lampard, pelatih asal Jerman tersebut langsung memimpin The Blues ketika menghadapi Wolverhampton.
Sebagaimana diketahui, petinggi Chelsea memutuskan untuk melakukan perubahan besar di struktur kepelatihan. Lampard yang sebelumnya digaransi 2 tahun, harus rela dicopot jabatannya lebih cepat dan digantikan dengan Tuchel, yang sebelumnya melatih PSG dan Borussia Dortmund.
Namun sayang, di laga debut sebagai pelatih baru Chelsea, Thomas Tuchel gagal menghadiahkan kemenangan. Melawan Wolverhampton di Stamford Bridge, Kamis (28/1/21) dini hari WIB, The Blues hanya mampu bermain imbang tanpa gol.
"Saya sangat bahagia dengan performa kami, sayangnya kami tak bisa mencetak gol. Bila kami mampu menjaga performa kami seperti ini, hasilnya akan datang. Ini memberi saya perasaan bagus untuk masa depan," ujar Tuchel setelah pertandingan seperti dilansir BBC.
Dan berikut adalah beragam ekspresi Thomas Tuchel sepanjang pertandingan Chelsea vs Wolverhampton dini hari tadi.
Thomas Tuchel menjadi pelatih pertama Chelsea sejak Rafael Benitez pada November 2012 yang bermain imbang di laga pertama melatih. Saat itu, Benitez bermain tanpa gol melawan Manchester City, juga di Stamford Bridge. (c) AP Photo
Thomas Tuchel mampu membawa timnya tak kebobolan di empat laga liga sebelumnya (3 laga bersama PSG, 1 laga bersama Chelsea). Catatan ini membuat timnya kini sudah 415 menit tak kebobolan sejak terakhir dibobol Lyon pada 13 Desember 2020 lalu. (c) AP Photo
Chelsea menguasai 78,9% permainan dan melepas 820 umpan melawan Wolves. Sejak 2003-2004, dua kombinasi itu adalah yang tertinggi bagi sebuah tim di laga pertama seorang pelatih di Premier League. (c) AP Photo
Di debutnya bersama Chelsea, Thomas Tuchel mengusung formasi 3 bek seperti ketika The Blues dilatih Antonio Conte. (c) AP Photo
(c) AP Photo
3 laga kandang terakhir Chelsea di Premier League dimana skor akhir adalah 0-0 datang dari tiga pelatih berbeda.
- Maurizio Sarri vs Southampton (02/1/19)
- Frank Lampard vs Tottenham (29/11/20)
- Thomas Tuchel vs Wolves (28/1/20)
(c) AP Photo
Di laga debutnya bersama Chelsea, catatan statistik tim Thomas Tuchel adalah:
- 887 umpan
- 820 umpan sukses
- 78,9% penguasaan bola
- 14 shots
- 5 shots on target
- 0 gol
Di laga pertamanya bersama Chelsea, Thomas Tuchel mencadangkan Mason Mount yang di 13 laga Premier League sebelumnya selalu menjadi starter. (c) AP Photo
Sumber: AP Photo/BBC
Jangan Lewatkan ini Bolaneters
- 5 Pelajaran Chelsea vs Wolverhampton: Sederet Kabar Baik dari Thomas Tuchel
- Setelah Bertahun-Tahun Ngidam, Akhirnya Thomas Tuchel Bisa Melatih N'Golo Kante Juga
- Debut di Chelsea Cuma Berakhir Imbang, Thomas Tuchel Tetap Senang
- Baru Laga Pertama, Thomas Tuchel Sudah Bikin Chelsea Catat Rekor Umpan Terbanyak di Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AS Roma Berniat Boyong Giroud dari Chelsea
Liga Italia 28 Januari 2021, 22:58
-
Posisinya Diubah Tuchel, Begini Respon Callum Hudson-Odoi
Liga Inggris 28 Januari 2021, 22:00
-
Billy Gilmour Adakan Pertemuan Empat Mata dengan Thomas Tuchel, Apa yang Dibahas?
Liga Inggris 28 Januari 2021, 18:40
-
4 Bek yang Bisa Didatangkan Tuchel ke Chelsea di Bursa Transfer Januari
Editorial 28 Januari 2021, 17:08
-
12 Transfer Paling Mahal dalam Sejarah Chelsea, Siapa Gagal dan Sukses?
Liga Inggris 28 Januari 2021, 16:15
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR