
Bola.net - Antonio Conte memicu kontroversi di laga Juventus vs Inter Milan. Sebab, pelatih Inter Milan itu kedapatan mengacungkan jari tengah ke arah tempat duduk para direksi Juventus.
Juventus dan Inter Milan berjumpa pada leg kedua Semifinal Coppa Italia, Rabu (10/2/2021) dini hari WIB. Pada duel di Allianz Stadium itu, Juventus dan Inter harus puas dengan skor imbang 0-0.
Bagi Juventus, hasil itu sudah cukup untuk membawa mereka ke final Coppa Italia. Sebab, Juventus menang dengan skor 2-1 pada laga leg pertama yang digelar di markas Inter Milan.
Jari Tengah Conte untuk Juventus
Antonio Conte sejatinya punya banyak memori manis dengan Juventus. Dia pernah menjadi bagian dari kejayaan Juventus baik sebagai pemain maupun pelatih. Conte pernah lama mengabdi di Juventus.
Namun, amarah Conte meledak pada leg kedua semifinal Coppa Italia ini. Conte diketahui terpancing emosinya hingga melakukan sebuah gestur yang memicu kontroversi.
Jurnalis Goal International, Romeo Agresti, melaporkan jika Conte sempat mengacungkan jari tengahnya. Conte menujukkan aksinya itu ke arah tempat duduk para direksi Juventus.
Momen itu terjadi ketika Conte hendak masuk ke ruang ganti pada usai berakhirnya babak pertama.
Il gestaccio di #Conte all’intervallo 😶 pic.twitter.com/KPPeDtLTx3
— Romeo Agresti (@romeoagresti) February 9, 2021
Sportivitas dan Rasa Hormat
Pada akhir laga, Presiden Juventus, Andrea Agnelli kedapatan parah pada Conte. Agnelli bahkan sempat turun dari tribun untuk mengucapkan umpatan pada mantan pelatih timnas Italia tersebut.
"Diam kau!," kata Agnelli.
Conte kemudian angkat bicara soal tensi tinggi yang terjadi di luar lapangan. Conte meminta Juventus untuk lebih sopan dan memberi rasa hormat.
"Harus lebih sopan. Mereka membutuhkan lebih banyak sportivitas dan rasa hormat kepada mereka yang bekerja," kata Conte.
Sumber: Football Italia
Baca Ini Juga:
- Antonio Conte Kesal Terhadap Juventus: Tidak Punya Rasa Sopan, Ya!
- Bawa Juventus ke Final, Pirlo Masuk Jajaran Eksklusif Pelatih di Coppa Italia
- Ketika Leonardo Bonucci Memperingatkan Antonio Conte: Hormati Wasit, Dong!
- Juventus vs Inter Imbang, Suara Netizen: Kelar Juga Latihan Ronaldo dan Handanovic
- Man of the Match Juventus vs Inter Milan: Merih Demiral
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alvaro Morata Absen Lawan Inter Milan, Begini Penjelasan Bos Juventus
Liga Italia 10 Februari 2021, 16:33
-
10 Pemain Aktif dengan Gol Terbanyak di Dunia: Mungkinkah Messi Lewati Ronaldo?
Liga Italia 10 Februari 2021, 15:58
-
5 Pemain Gratisan yang Bisa Digaet Juventus Musim Panas 2021
Editorial 10 Februari 2021, 14:24
-
Inter Tersingkir dari Coppa Italia Karena Kurang Tajam
Liga Italia 10 Februari 2021, 11:20
-
Mengintip Kegembiraan Pemain Juventus Usai Singkirkan Inter dari Coppa Italia
Liga Italia 10 Februari 2021, 10:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR