
Laga tersebut berkesudahan 1-0 untuk kemenangan Sampdoria berkat gol kontroversial yang terjadi di menit ke 57. Saat itu, tendangan sudut yang diambil oleh Eder berhasil disundul oleh Shkodran Mustafi ke arah gawang Atalanta.
Bola sebenarnya terlihat akan melenceng dari target, namun gelandang Atalanta, Luca Cigarini dengan panik menyapu bola tanggung tersebut menggunakan tangan. Malangnya, bola sapuan Cigarini tersebut justru masuk ke gawang sendiri.
Berikut video insiden gol handsball aneh tersebut:
Wasit Massimiliano Irrati yang melihat kejadian tersebut pada awalnya mengganjar Cigarini dengan kartu merah dan memberikan hadiah penalti untuk Sampdoria. Namun setelah berdiskusi dengan asistennya, Alessandro Galliatini, keputusan tersebut secara ajaib dianulir menjadi hanya kartu kuning untuk Cigarini dan gol disahkan atas nama Mustafi.
Saat ditemui usai laga, wasit menyatakan pergantian keputusannya dilakukan karena menganggap handsball yang dilakukan Cigarini terjadi setelah bola memasuki garis gawang. Padahal dari rekaman ulang terlihat jelas bahwa handsball pemain berusia 27 tahun itu terjadi saat bola masih berada di depan gawang.
Kedudukan 1-0 bertahan hingga peluit panjang berbunyi, Mustafi muncul sebagai pahlawan berkat gol tunggal unik yang dicetaknya lewat 'bantuan' Cigarini tersebut. Otoritas Serie A sendiri kabarnya masih akan menyelidiki kasus ini lebih lanjut untuk menentukan tindakan selanjutnya bagi perangkat pertandingan yang bertugas. (fif/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Parade 5 Gol Terbaik Serie A Giornata 9
Open Play 28 Oktober 2013, 16:27
-
Video: Sampdoria Menang Berkat Gol Handsball Kontroversial
Open Play 28 Oktober 2013, 16:07
-
Bergaya Botak, Balotelli Ternyata Dipaksa Pihak Klub
Bolatainment 28 Oktober 2013, 15:39
-
ANALISIS: Juventus 2-0 Genoa, Perin 'Sendirian' Hadapi Bianconeri
Editorial 28 Oktober 2013, 15:34
-
Diminati Arsenal, Winger Fiorentina Mengaku Belum Ingin Pindah
Liga Inggris 28 Oktober 2013, 15:07
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR