Bola.net - - Pembalap Sky Racing VR46 Moto2, Francesco 'Pecco' Bagnaia mengaku santai-santai saja digosipkan tengah menjalani negosiasi dengan Alma Pramac Racing dan Ducati Corse soal peluang naik ke MotoGP tahun depan. Kepada MotoGP.com, Bagnaia pun mengaku ini bukan beban ekstra baginya.
Sejak turun di Moto3, anak didik Valentino Rossi di VR46 Riders Academy ini memang sudah mencuri banyak perhatian tim-tim MotoGP. Ketertarikan ini pun kian meningkat usai Bagnaia berhasil merebut gelar debutan terbaik di Moto2 musim lalu, dan Ducati segera blak-blakan soal rencana mereka meletakkan Bagnaia di Pramac.
"Ini bukan tekanan ekstra, ini justru menyenangkan, karena saya melihatnya sebagai hal yang sangat positif. Tapi saya harus tetap fokus pada motor 2018, dan lalu kita lihat saja nanti apa saya bisa naik kelas atau tidak," ujar Bagnaia di sela uji coba pramusim Moto2 di Valencia, Spanyol.
Rider Italia ini sejatinya tak asing dengan motor MotoGP. Ia dapat kesempatan menjajal Desmosedici GP14.2 dalam uji coba MotoGP di Valencia pada akhir 2016, sebagai hadiah menang taruhan dengan bos Aspar Mahindra, Jorge Martinez 'Aspar'. Saat itu, Bagnaia dijanjikan mendapat kesempatan uji coba MotoGP jika mampu merebut dua kemenangan untuk Mahindra.
"Itu adalah hadiah berkat saya meraih dua kemenangan (di Moto3). Saya bertaruh dengan Jorge. Ini menyenangkan, tapi dengan hanya tujuh lap, Anda tak bisa memahami situasi sepenuhnya. Anda hanya bisa merasakan bahwa motor ini impresif. Kita tunggu saja apa saya bisa mengendarai motor MotoGP lagi," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Digosipkan ke Pramac-Ducati, Bagnaia Tak Terbebani
Otomotif 14 Februari 2018, 13:15
-
MotoGP Konfirmasi Pemotongan Durasi Balap 2018
Otomotif 14 Februari 2018, 10:15
-
Luca Marini Sempat Dilarang Ibu Ikuti Jejak Valentino Rossi
Otomotif 13 Februari 2018, 10:00
-
Jadi Topik Hangat di MotoGP, Pecco Bagnaia Bangga
Otomotif 12 Februari 2018, 15:00
-
Beban Besar Luca Marini Bela Tim Valentino Rossi
Otomotif 12 Februari 2018, 14:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR