Bola.net - Sahabat dan asisten pribadi Valentino Rossi, Alessio 'Uccio' Salucci, membenarkan adanya tawaran bagi The Doctor untuk membela Petronas Yamaha SRT di MotoGP 2021. Hal ini ia sampaikan kepada GPOne, di sela peluncuran Sky Racing VR46 di Italia, Kamis (30/1/2020).
Pada Rabu (28/1/2020), Yamaha resmi mengumumkan bahwa Rossi takkan lagi membela Monster Energy Yamaha pada 2021. Ia juga akan digantikan oleh Fabio Quartararo. Meski begitu, Rossi belum memutuskan pensiun.
Sembilan kali juara dunia itu memilih menggunakan 7-8 seri pertama tahun ini sebagai masa evaluasi performa. Jika tampil buruk, maka ia akan pensiun. Tapi jika ia tetap kompetitif, maka ia bersedia membela tim satelit, dan Yamaha tegas akan memberinya dukungan teknis terbaik.
Bela Petronas? Mengapa Tidak?
Salucci pun membenarkan bahwa Yamaha menawarkan tempat di Petronas Yamaha SRT untuk Rossi pada 2021, disertai kontrak pabrikan dan juga motor YZR-M1 spek pabrikan, berikut semua perangkat terbarunya. Salucci menyatakan bahwa Rossi sama sekali tak keberatan.
"Memang benar ada tawaran membela Petronas dengan dukungan pabrikan, dan kami bilang, 'Mengapa tidak?!' Tapi kini semua tergantung Vale, karena ia ingin melihat jalannya musim ini. Jika ia ia bisa tampil baik, maka takkan buruk balapan dengan Petronas," ujarnya.
Semangat Sambut Musim Baru
Atas alasan ini, Rossi pun sangat bersemangat menyambut musim baru, yang akan dimulai dengan uji coba pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 7-9 Februari mendatang. Menurut Salucci, Rossi sangat meyakini ada peningkatan signifikan dari motor YZR-M1 terbaru.
"Kami akan berangkat pada Senin (3/2/2020). Saya bisa lihat Vale santai, bersemangat, dan ingin segera menjajal motor baru Yamaha. Ia selalu membicarakannya, dan yakin bahwa Yamaha telah mengambil langkah yang tepat," ungkapnya.
"Vale sudah merasakan perubahan di uji coba Valencia dan Jerez. Kini kami akan lihat motor yang lebih jelas, dan ia sudah tak sabar," pungkas Salucci, yang sudah bersahabat dengan Rossi sejak mereka berusia 5 tahun.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Honda Minta Marc Marquez Tak Remehkan Valentino Rossi di MotoGP 2020
Otomotif 31 Januari 2020, 15:40 -
Luca Marini Ogah Pikir Peluang Setim dengan Valentino Rossi
Otomotif 31 Januari 2020, 14:20 -
Ibu Valentino Rossi Bangga Anaknya Tak Terpengaruh Omongan Orang
Otomotif 31 Januari 2020, 10:55 -
'Valentino Rossi Senang Jorge Lorenzo Kembali ke Yamaha'
Otomotif 31 Januari 2020, 09:55 -
Ditawari Bela Petronas, Valentino Rossi Tetap Evaluasi Performa
Otomotif 31 Januari 2020, 09:35
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR