Bola.net - - Lima kali juara dunia GP500, Mick Doohan meyakini bahwa rider Ducati Corse, Andrea Dovizioso bukanlah tandingan yang sepadan bagi rider Repsol Honda, Marc Marquez dalam perebutan gelar dunia tahun ini. Hal ini disampaikan Doohan dalam wawancaranya dengan Servus TV.
Dengan empat seri tersisa, kini Marquez berada di puncak klasemen, namun hanya unggul 16 poin dari Dovizioso di peringkat ketiga. Dovizioso sendiri digadang-gadang bakal merebut gelar dunia pertamanya di kelas tertinggi, namun Doohan yakin justru Marquez yang bakal juara.
"Dovi tidak berada di level Marc. Memang kini ia bertarung dengan para rider terbaik usai bertahun-tahun, tapi saya tak tahu apakah Dovi bisa mendominasi di atas para rivalnya. Mungkin saja saya salah, tapi Dovi memang membuat saya takjub," tutur pria asal Australia ini.
Doohan juga menyatakan bahwa Marquez berada di jalur yang tepat untuk mengikuti kejayaan sang sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi di masa depan. Ia juga yakin bahwa dalam empat seri tersisa, Marquez bisa memperlebar keunggulannya atas Dovizioso.
"Marc berada di level lain, ia sebaik Vale. Ia juga punya motor yang sangat baik dan punya kepercayaan besar terhadap timnya. Ia juga makin percaya pada dirinya sendiri. Keunggulannya tak terlalu besar, tapi pasti bisa menambahnya di seri-seri mendatang. Ia terlalu kuat bagi para rivalnya," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marquez: Siapa Saja Bisa Jadi Faktor Penentu Juara
Otomotif 3 Oktober 2017, 15:30
-
Doohan: Andrea Dovizioso Tak Selevel Marc Marquez
Otomotif 3 Oktober 2017, 14:30
-
Pol Espargaro Ingin Jadi Tandem Marc Marquez di KTM
Otomotif 2 Oktober 2017, 14:15
-
Marquez Takkan Fokus pada Dovizioso dan Vinales Saja
Otomotif 2 Oktober 2017, 12:15
-
Marc Marquez Ogah Jatuh di Empat Seri Tersisa
Otomotif 2 Oktober 2017, 09:15
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR