
Bola.net - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, menyatakan sama sekali tak punya beban menjelang MotoGP Ceko di Automotodrom Brno pada 7-9 Agustus, meski tengah memimpin klasemen pembalap usai dua kali menang di Jerez, Spanyol.
Seperti yang dilansir Crash.net, Kamis (6/8/2020), Quartararo mengakui bahwa Yamaha memang biasanya cocok dengan Jerez dan tak terlalu kuat di Brno. Meski begitu, ia siap menjalani pekan balap di Brno sebaik mungkin walau masih kalah tenaga dari Ducati dan Honda.
Belakangan, Brno memang dikuasai oleh Ducati dan Honda. Yamaha terakhir kali menang di trek itu pada 2015, bersama Jorge Lorenzo. Quartararo pun bertekad mengulang prestasi serupa akhir pekan ini.
Brno Punya Banyak Tikungan
"Tentu saya rasa Jerez merupakan trek yang lebih cocok untuk kami, tapi saya rasa Yamaha tampil baik di mana saja. Memang benar Brno punya banyak trek lurus, tapi juga banyak tikungan," ungkap Quartararo.
"Motor kami membelok dengan baik. Kami memang tertinggal di sektor tenaga, tapi kami memang tak bisa punya segalanya. Jadi kami kami akan berusaha sebaik mungkin dengan mentalitas yang sama," lanjut rider Prancis ini.
Belum Pernah Ikut Perebutan Gelar Dunia
Di lain sisi, Quartararo tak mau kepikiran merebut gelar dunia lebih dulu, mengingat musim ini masih sangat panjang dan masih ada 12 balapan tersisa. Ia tak mau membebani dirinya sendiri dengan target yang kelewat besar.
"Saat ini, saya tak memikirkan gelar dunia. Ini baru balapan ketiga, jadi saya mau menghadapi seri demi seri. Saya rasa ini sangat penting," ujar dua kali juara CEV Moto3 ini.
"Saya tak pernah berada di situasi dan level ini sebelumnya, jadi saya rasa tidak tepat jika memikirkan gelar sekarang. Saya pun merasa sama saja seperti sebelumnya dan tak punya beban," pungkasnya.
Video: Pembangunan Sirkuit MotoGP Indonesia 2021 di Mandalika
Baca Juga:
- Quartararo-Rossi Cemaskan Situasi MotoGP usai Sergio Perez Positif Covid-19
- Hasil di Brno Pengaruhi Masa Depan Dovizioso, Rossi Bantu Sindir Ducati
- Koleksi 235 Podium, Valentino Rossi: Prestasi Saya Melebihi Impian
- Valentino Rossi Ungkap 3 Momen Paling Berkesan dari 199 Podiumnya
- Jadwal Live Streaming: MotoGP Brno, Ceko 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil FP2 WorldSBK Portimao: Loris Baz Lampaui Toprak Razgatlioglu
Otomotif 7 Agustus 2020, 22:10 -
Hasil FP2 MotoGP Brno, Ceko: Quartararo-Morbidelli Kompak Terdepan
Otomotif 7 Agustus 2020, 20:08 -
Hasil FP1 WorldSBK Portimao: Toprak Razgatlioglu Tercepat
Otomotif 7 Agustus 2020, 17:48 -
Pernah Alami Kecelakaan Domestik di Rumah, Rossi Punya Nasihat untuk Marquez
Otomotif 7 Agustus 2020, 14:37 -
Quartararo-Vinales: Dengan atau Tanpa Marquez, MotoGP Sama Saja
Otomotif 7 Agustus 2020, 13:55
LATEST UPDATE
-
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR