
Bola.net - Eks pembalap Formula 1, Felipe Massa, bertekad mencari jalur legal untuk menyeret kontroversi penentuan gelar dunia 2008 di Grand Prix Singapura ke meja hijau. Hal ini ia nyatakan usai mantan bos F1, Bernie Ecclestone, mengaku tahu segala intrik di balik insiden yang terjadi.
Balapan di sirkuit jalanan Marina Bay kala itu, dikenal menyajikan drama kecelakaan Nelson Piquet jr yang saat itu membela Renault. Insiden itu memaksa masuknya Safety Car ke trek, yang membantu sang tandem, Fernando Alonso, meraih kemenangan.
Tak hanya membantu Alonso menang, insiden tersebut juga sangat memengaruhi arah penentuan juara, yakni status yang diperebutkan oleh Massa, yang kala itu membela Scuderia Ferrari, dan pembalap McLaren-Mercedes saat itu, Lewis Hamilton, yang kini telah mengoleksi tujuh gelar dunia.
Pada periode Safety Car, Massa melakukan pit stop, di mana ia kembali masuk ke trek di posisi 13 dan harus puas finis di posisi tersebut, sementara Hamilton finis ketiga dan naik podium. Pada akhir musim, tepatnya di GP Brasil, Hamilton mengunci gelar dengan keunggulan satu poin atas Massa.
Pengakuan Bernie Ecclestone Soal Aturan FIA

Kesengajaan Piquet jr menabrakkan mobilnya ke dinding pembatas terkuak pada 2009, membuat Renault diskors dua tahun dari F1. Massa pun meminta FIA menghapus hasil balap GP Singapura 2008, tetapi regulasi menyatakan klasemen tiap musim ditetapkan Kode Olahraga Internasional usai penyelenggaraan FIA Awards.
Namun, 14 tahun kemudian, Massa bertekad untuk menyeret kasus ini ke ranah hukum setelah Ecclestone menyatakan kepada F1-Insider, bahwa ia dan Presiden FIA kala itu, Max Mosley, memahami adanya pelanggaran dalam penentuan hasil balap GP Singapura.
"Kami memutuskan untuk tak melakukan apa pun. Kami ingin melindungi olahraga ini dan menyelamatkannya dari skandal besar. Itulah alasan saya memakai 'lidah malaikat' untuk meminta eks pembalap saya, Nelson Piquet, untuk tetap tenang sementara waktu," ungkap pria asal Inggris tersebut.
"Kala itu, kami punya cukup informasi untuk menginvestigasi situasi tepat waktu... Menurut statuta, kami harus membatalkan [hasil] balapan di Singapura di bawah kondisi itu. Itu berarti hasilnya seharusnya tak memengaruhi klasemen. Setelahnya, Felipe Massa menjadi juara dunia, bukan Lewis Hamilton," lanjutnya.
Felipe Massa Merasa Sangat Sedih
Lewat Autosport, Massa mengaku sangat kecewa usai mendengarkan pernyataan Ecclestone. Ia pun akan mencoba mencari jalur hukum untuk memperkarakan kontroversi ini. Ia merasa kansnya memenangkan kasus ini cukup tipis, tetapi tegas menyatakan bahwa hal ini takkan mengecilkan hatinya dalam mencari kebenaran.
"Ini sungguh menyedihkan, mengetahui bahwa hasil dari balapan itu seharusnya dibatalkan dan saya seharusnya dapat gelar dunia. Pada akhirnya, sayalah yang paling kehilangan akibat hasil ini. Jadi, kami akan mengurusnya untuk memahami segalanya," ungkap Massa.
Massa juga menyatakan bahwa keputusannya untuk menyeret kasus ini ke ranah hukum tidak didasari oleh kebutuhan finansial. Ia juga menyatakan bahwa, andai ia memenangkan kasus ini, kemungkinan hasilnya tetap takkan berubah.
"Kita sudah lihat situasi lain terjadi di dunia olahraga, seperti Lance Armstrong [pembalap sepeda], yang terbukti memakai doping dan ia kehilangan semua gelarnya. Apa bedanya?" pungkas Massa, yang pensiun dari F1 pada akhir 2017 lalu.
Sumber: Autosport
Baca juga:
- MotoGP dan Formula 1 Godok Rencana Balapan di Trek dan Hari yang Sama
- Takaaki Nakagami Lagi-Lagi Kebal Hukuman, Fabio Quartararo Kecam FIM Stewards
- 8 Rekor Baru Alex Marquez dari Argentina, Selalu Podium di MotoGP Saat Kakak Cedera
- Terinspirasi Marco Bezzecchi, Johann Zarco Ingin Segera Dapat Giliran Menang
- Mendadak Ungguli Fabio Quartararo di Argentina, Franco Morbidelli Senang Hampir Naik Podium
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MotoGP dan Formula 1 Godok Rencana Balapan di Trek dan Hari yang Sama
Otomotif 4 April 2023, 16:27
-
Klasemen Sementara Formula 1 2023 Usai Seri Australia di Melbourne
Otomotif 2 April 2023, 15:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR