
Bola.net - Pebalap Pramac Racing, Jack Miller, belakangan ini menjadi buah bibir utama di paddock MotoGP usai resmi akan bergabung dengan Ducati Team di MotoGP 2021, mengikuti jejak dua kali juara dunia, Casey Stoner yang pernah membela tim yang sama pada 2007-2010.
Selain digadang-gadang mengikuti kesuksesan Stoner, Miller juga diharapkan bisa mengikuti keberhasilan dua legenda MotoGP asal Australia lainnya yang juga sukses merebut gelar dunia GP500 pada masanya, yakni Wayne Gardner dan Mick Doohan.
Meski jenjang kariernya mirip Stoner, Miller kepada podcast MotoGP Roundtable mengaku tak menganggap dirinya mirip dengan sosok yang juga eks pebalap Repsol Honda tersebut. Ia juga tak menganggap dirinya mirip Doohan yang merupakan lima kali juara dunia.
Ingin Punya Kombinasi Ketiganya

Rider berusia 25 tahun ini pun meyakini dirinya lebih mirip Gardner, rider agresif yang juga merupakan juara dunia GP500 1987. Miller memang diketahui sangat mengidolakan Gardner, meski Gardner pensiun pada 1992, tiga tahun sebelum Miller lahir.
"Mungkin saya justru lebih mirip dengan Wayne, karena gaya balap kami lebih agresif. Tapi tentu saya ingin dapat kombinasi dari mereka semua, yakni konsistensi dan kemampuan mendominasi yang dimiliki Mick, teknik berkendara Casey, serta agresi dan semangat Wayne," ujarnya seperti yang dikutip Moto.it.
Tak Masalah Lewatkan Moto2
Dalam wawancara yang sama, Miller juga mengisahkan awal kariernya di MotoGP, di mana ia melompat langsung dari Moto3 pada 2015 lalu. Miller mengaku performanya belum terlalu konsisten meski sudah lima musim turun di kelas tertinggi, namun ia yakin ini bukan karena ia melewatkan kelas Moto2.
"Tahun pertama dengan Honda Open memang tak positif. Ada banyak hal yang saya alami. Motor itu tertinggal dari lainnya. Pada tahun terakhir saya di Honda, memang ada kemajuan, tapi semua orang yang pakai Honda memang kesulitan, seperti Morbidelli, Rabat dan Luthi. Meski begitu, saya tak merasa Moto2 bisa memberi saya pengalaman yang sama baiknya," pungkasnya.
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Kisah Alex Marquez, 2 Kali Juara Dunia yang Dianggap Tak Layak Dapat Tempat di MotoGP
- Fabio Quartararo Ogah Latihan Superbike Sebelum MotoGP 2020 Dimulai
- Marc Marquez: Saya Punya Banyak Idola, Tapi Rossi-Pedrosa Paling Utama
- Ducati Sebut Andrea Dovizioso Masih Jadi Opsi Nomor Satu
- 7 Momen Bromance Marc-Alex Marquez yang Terancam Cuma Setahun Setim di MotoGP
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jack Miller: Doohan atau Stoner? Saya Lebih Mirip Gardner
Otomotif 10 Juni 2020, 15:20
-
Pecco Bagnaia: Berat Rasanya Dikalahkan Fabio Quartararo
Otomotif 9 Juni 2020, 15:45
-
Jack Miller Siap Pimpin Ducati Jika Andrea Dovizioso Hengkang
Otomotif 9 Juni 2020, 14:40
-
Jack Miller: Dikontrak Setahun di Ducati? Kalau Pede, Tak Usah Cemas
Otomotif 9 Juni 2020, 14:10
-
Jack Miller Syok Nyaris Terdepak dari Pramac Karena Jorge Lorenzo
Otomotif 9 Juni 2020, 13:50
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR