
Bola.net - Johann Zarco mengaku nyaris benar-benar kembali ke Moto2 pada 2020, sebelum mencapai kesepakatan dengan Ducati Corse untuk membela Reale Avintia Racing. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya dengan Motosprint.
Zarco nyaris terdepak dari daftar peserta MotoGP 2020 usai batal membela Repsol Honda. Ia pun berkali-kali mengaku punya opsi untuk kembali ke Moto2 jika tak dapat tempat di MotoGP. Ia menyatakan bahwa Marc VDS Racing tertarik padanya.
Tim asal Belgia tersebut memang membutuhkan pebalap sebagai pengganti Alex Marquez. Zarco menjadi kandidat, namun setelah rider Prancis ini digaet oleh Avintia-Ducati, Marc VDS menggaet Augusto Fernandez, ditandemkan dengan Sam Lowes.
Persaingan di Moto2 Sangat Sengit
"Saya berkesempatan bergabung dengan Marc VDS, tim yang meraih dua gelar dalam tiga tahun terakhir bersama Franco Morbidelli dan Alex Marquez. Tapi ada risikonya: jika saya menolak Ducati, bisa saja di masa depan mereka tak mau membuka pintu lagi pada saya," ujarnya.
Di lain sisi, Zarco menyadari bahwa persaingan di Moto2 sudah jauh lebih sengit sejak terakhir kali ia turun di kelas tersebut pada 2016. Atas alasan ini, ia yakin meraih gelar dunia seperti 2015 dan 2016 bakal jadi tugas berat.
"Pada saat yang sama, menang di Moto2 sangatlah sulit, dan jika saya tak sukses, saya akan kehilangan semuanya. Dengan Ducati, saya punya harapan tinggi. Jadi keputusan saya sudah dipikirkan dengan baik," tutup Zarco.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Johann Zarco Akui Nyaris Bela Marc VDS di Moto2 2020
Otomotif 28 Januari 2020, 16:35
-
Tim Balap Valentino Rossi Bakal Diresmikan di Tavullia
Otomotif 18 Januari 2020, 13:35
-
'Bukan Lagi Murid Valentino Rossi, Nicolo Bulega Butuh Angin Segar'
Otomotif 17 Januari 2020, 13:40
-
8 Murid Valentino Rossi yang Turun di MotoGP 2020
Otomotif 16 Januari 2020, 14:25
-
Malaysia Beri Dukungan Finansial untuk Hafizh Syahrin di Moto2 2020
Otomotif 15 Januari 2020, 14:50
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR