Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, penasaran melihat potensi penuh eks tandemnya yang kini kembali ke Yamaha sebagai test rider, Jorge Lorenzo. Hal ini disampaikan rider Spanyol itu kepada GPOne.
Lorenzo sendiri sudah beraksi pada hari ketiga uji coba pramusim shakedown MotoGP Sepang, Malaysia, pada Selasa (4/2/2020). Dalam sesi tersebut, ia mengendarai motor YZR-M1 versi 2019 milik Valentino Rossi.
Por Fuera pun menunjukkan performa positif. Turun lintasan mulai pukul 10.00 waktu setempat, ia sempat di posisi terbuncit dengan 2 menit 0,465 detik. Tapi ia mengakhiri hari di posisi 8, dengan 2 menit 0,506 detik.
Lorenzo Pasti Cepat Bareng Yamaha
Marquez pun tak heran Lorenzo langsung melaju cepat dengan Yamaha, karena YZR-M1 memang dikenal sangat cocok dengan gaya balapnya, sangat berkebalikan dengan Honda, yang membuatnya kesulitan tahun lalu.
"Jelas bakal sangat menarik melihat aksi Jorge setelah bekerja keras dengan Honda. Saya rasa ia akan melaju sangat cepat dengan Yamaha," tutur Marquez dalam peluncuran tim di Jakarta, Selasa (4/2/2020).
Lorenzo Balapan Lagi? Mengapa Tidak?
Marquez juga menanggapi gosip Yamaha mengajukan dua fasilitas wildcard, salah satunya untuk Seri Catalunya, 5-7 Juni. Meski masih merahasiakan nama ridernya, banyak pihak meyakini fasilitas itu disediakan untuk Lorenzo.
Sang delapan kali juara dunia pun tak takut jika harus kembali menghadapi Lorenzo di trek. Marquez bahkan mengaku bakal turut senang jika Lorenzo kembali kompetitif, meski telah memutuskan pensiun akhir musim lalu.
"Mengapa tidak? Seperti yang saya bilang, Jorge mengalami kesulitan di Honda. Jadi jika ia bisa melaju cepat dengan Yamaha, itu berarti M1 merupakan motor yang lebih mudah," pungkas Marquez.
Baca Juga:
- Marquez: Depak Rossi demi Quartararo, Bukti Yamaha Tatap Masa Depan
- Andrea Iannone Hadirkan Sampel Rambut, Putusan Pengadilan Ditunda
- Jorge Lorenzo Bakal Gabung Rossi-Vinales Sehari di Sepang
- Video: 'Reuni' Jorge Lorenzo dengan Yamaha di Sepang
- Yamaha Bagai Rumah Sendiri, Jorge Lorenzo Bantah Bakal Balapan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tunggu Keputusan Marc Marquez, Honda: Harusnya Tak Butuh Waktu Lama
Otomotif 5 Februari 2020, 17:40 -
Video: Motor Baru Honda Marc dan Alex Marquez di MotoGP 2020
Open Play 5 Februari 2020, 15:30 -
Susul Rossi-Vinales, Marquez Bersaudara Main TikTok Bareng Raden Rauf
Otomotif 5 Februari 2020, 15:15 -
Akankah Marquez Bersaudara Tetap Setim di MotoGP 2021?
Otomotif 5 Februari 2020, 14:00 -
Belum Fit, Marc Marquez Takkan Ngotot di Uji Coba Sepang
Otomotif 5 Februari 2020, 12:10
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR