Bola.net - Meski digosipkan bakal dua kali turun balapan sebagai rider wildcard di MotoGP 2020, Jorge Lorenzo masih menegaskan bahwa peluangnya untuk kembali berkompetisi masih sangat sempit.
Hal ini ia sampaikan dalam sesi jumpa pers Yamaha di Sepang, Malaysia, Kamis (6/2/2020), di mana ia secara resmi dikenalkan secara publik sebagai test rider. Ia pun telah bertugas sejak uji coba shakedown, Selasa (4/2/2020).
Dalam sesi tersebut, Lorenzo pun langsung menyatu dengan YZR-M1 dan melaju cukup cepat. Gosip baru pun muncul bahwa ia akan turun balapan pada pertengahan tahun nanti, namun Lorenzo masih menyangkal.
Dalam Tahap Kehidupan Berbeda
Yamaha diketahui mengajukan dua fasilitas wildcard untuk rider yang namanya masih dirahasiakan. Salah satu wildcard ini gosipnya untuk MotoGP Catalunya pada Juni, dan MotoGP Jerez pada Mei, yang keduanya sama-sama seri kandang Lorenzo.
"Gagasan utama saya saat memutuskan pensiun adalah benar-benar pensiun. Saya sudah menghabiskan 18 tahun untuk berkomitmen pada kemenangan dan kompetisi. Kini saya berada dalam tahap berbeda dalam kehidupan saya," ujar Lorenzo.
Dari 99% ke 98%
"Harus saya akui saya sangat nikmat mengendarai Yamaha. Saya sangat bahagia, yakni perasaan yang terakhir kali saya rasakan sejak meraih kemenangan. Sayangnya, cedera membuat saya tak lagi bahagia," ungkapnya.
Uniknya, Lorenzo justru mengaku peluangnya kembali balapan telah melebar, meski hanya 1%. "Tiga hari terakhir saya merasa senang. Jadi jika di Valencia lalu saya bilang 99% saya mustahil kembali, mungkin sekarang jadi 98%," tutupnya sembari tertawa.
Lorenzo akan kembali turun lintasan pada hari ketiga uji coba pramusim MotoGP Sepang pada 7-9 Februari, di mana ia akan bergabung dengan para pebalap lainnya.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jorge Lorenzo: Peluang Kembali Balapan Bertambah 1%
Otomotif 6 Februari 2020, 21:25
-
Valentino Rossi Akui Paksa Yamaha Gaet Jorge Lorenzo
Otomotif 6 Februari 2020, 21:00
-
Galeri Foto: Monster Energy Yamaha Resmi Diluncurkan di Sepang
Open Play 6 Februari 2020, 20:40
-
Monster Energy Yamaha Luncurkan Skuad MotoGP 2020, Lorenzo Juga Hadir
Otomotif 6 Februari 2020, 16:30
-
Akur Lagi, Lorenzo Pamer Momen Pertemuan dengan Rossi
Otomotif 6 Februari 2020, 09:08
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR