Bola.net - - Sam Lowes yakin dirinya akan bertahan di Aprilia Racing Team Gresini di MotoGP tahun depan, sesuai dengan kontrak yang ia tanda tangani pada tahun 2015 silam. Kepada GPOne, Lowes membenarkan adanya beberapa tawaran dari tim lain, namun menegaskan dirinya ingin bertahan di tim asal Italia tersebut.
Lowes yang sebelumnya merupakan rider papan atas Moto2, menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun bersama Aprilia pada 2015 lalu, di mana tahun 2016 ia habiskan di Moto2 bersama Gresini sembari menjadi test rider mereka. Tahun ini, ia pun menjalani debut MotoGP, bertandem dengan Aleix Espargaro.
"Saya punya kontrak dengan Gresini dan Aprilia untuk 2018 dan saya senang karena beradaptasi di MotoGP memang butuh waktu, jadi bertahan di tim yang sama sangatlah penting. Tahun depan bakal lebih mudah karena saya tahu apa yang harus saya targetkan," ujar rider Inggris ini.
Cal Crutchlow (c) LCR Honda
Prestasi Lowes musim ini memang belum gemilang, namun ia telah mendapat ancaman dari para petinggi Aprilia. Meski begitu, Lowes yakin bakal dipertahankan. "Saya adalah debutan dan saya bahkan lebih cepat dari rider-rider Aprilia tahun lalu. Situasi saya tidaklah seburuk yang orang pikir dan saya terus mengalami perkembangan di setiap harinya," tuturnya.
Lowes diketahui memiliki latar belakang yang cukup mirip dengan rider LCR Honda, Cal Crutchlow. Sama-sama merupakan juara World Supersport, Crutchlow pun dijadikan Lowes sebagai panutan, sekaligus bukti bahwa para rider yang datang dari paddock WorldSBK juga bisa tampil gemilang di MotoGP.
"Dalam dua tahun terakhir, Cal melakukan hal-hal fantastis, meraih dua kemenangan dan memperebutkan podium. Cal bagi saya adalah panutan, karena ia datang dari paddock WorldSBK. Dua musim perdananya tidak mudah, ia tak terlalu cepat, tapi ia bekerja keras dan kini ia salah satu rider papan atas. Memantau jejaknya membuat saya merasa yakin," tutup Lowes.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lowes Yakin Tetap di Aprilia, Crutchlow Jadi Panutan
Otomotif 24 Juli 2017, 16:05
-
Cari Tandem untuk Morbidelli, Marc VDS Ogah Gaet Rookie
Otomotif 24 Juli 2017, 13:45
-
Crutchlow Sebut Iannone Tak Termotivasi, Rins Membela
Otomotif 24 Juli 2017, 11:45
-
Kompetisi Ketat: Highlights Tengah Musim MotoGP 2017
Otomotif 21 Juli 2017, 15:15
-
Tugas Berat Jack Miller dari Honda: Juarai Suzuka 8 Hours
Otomotif 20 Juli 2017, 15:15
LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR